Kanal

Usai Tersingkir Dari Italian Open, Ini Rencana Rafael Nadal

Penulis: Dian Megane
20 Sep 2020, 20:45 WIB

Usaha Rafael Nadal untuk mempertahankan gelar Italian Open kandas di perempatfinal

Berita Tenis: Rafael Nadal menolak memberikan alasan atas kekalahan dirinya yang cukup mencengangkan di perempatfinal Italian Open, Roma musim ini.

Petenis yang telah mengantongi 19 gelar Grand Slam kalah 6-2, 7-5 dari petenis berkebangsaan Argentina, Diego Schwartzman di Italian Open musim ini, padahal ia mengantongi keunggulan 9-0 atas Schwartzman ketika memasuki pertemuan mereka kali ini.

Petenis peringkat 2 dunia yang mengantongi lebih banyak gelar turnamen clay-court dibandingkan petenis lainnya di Open Era, sedikit kesulitan dengan servisnya di sepanjang pertandingan. Secara keseluruhan, ia dipatahkan dalam lima kesempatan dan memenangkan kurang dari 50 persen poin dari servisnya.

“Kita bisa mencari alasan, tetapi saya tidak bermain dengan cukup baik,” aku Nadal.

“Saat ini bukan waktunya untuk mencari alasan. Saat ini adalah waktu untuk menerima bahwa saya tidak bermain dengan cukup baik. Kondisinya lebih berat dibandingkan hari-hari sebelumnya terkait lambungan bola.”

Pekan di Roma menjadi pekan pertama bintang tenis Spanyol untuk kembali merasakan pekan yang kompetitif sejak Maret lalu akibat pandemi COVID-19. Ia memilih untuk tidak berpartisipasi di US Open musim ini akibat kekhawatiran terkait pandemi dan melakukan perjalanan. Sebelum kalah dari Schwartzman, ia tampil dominan ketika mengalahkan Pablo Carreno Busta dan Dusan Lajovic.

“Hal seperti ini bisa terjadi. Setelah begitu lama tanpa berkompetisi, saya melakoni dua pertandingan yang impresif dan sekarang saya melakoni pertandingan yang cukup buruk melawan petenis yang tangguh,” jelas Nadal tentang performanya di Roma.

Juara bertahan telah memenangkan sembilan gelar Italian Open, tetapi kalah di perempatfinal seakan menjadi pola baginya. Di empat penampilan dari enam penampilan terakhir di Roma, ia tersingkir di perempatfinal. Dengan kekalahan tersebut, saat ini ia mencatatkan 63-7 di Roma.

Kemunduran tersebut ia alami jelang French Open yang akan digelar dalam satu pekan mendatang. Petenis berusia 34 tersebut mengincar untuk memenangkan French Open untuk kali ke-13 dalam kariernya. Ia menyatakan bahwa saat ini rencananya adalah kembali berlatih dan menyusun kembali kekuatan sebelum menuju Roland Garros, Paris.

“Musim ini musim yang sangat istimewa dan tidak terduga. Saya mungkin akan pulang, lalu kita akan lihat apa yang akan terjadi,” tambah Nadal.

“Saya melakukan beberapa hal yang baik dan buruk di sini. Saya akan tetap berlatih dengan perilaku yang positif dan berusaha memberikan diri saya sendiri peluang untuk siap berkompetisi.”

Artikel Tag: Tenis, Italian Open, French Open, Rafael Nadal, Diego Schwartzman

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru