Kanal

Usai Taklukan Spezia, Lautaro Martinez Tebar Ancaman Pada Milan dan Napoli

Penulis: Demos Why
02 Des 2021, 09:37 WIB

Lautaro Martinez. (Foto: Mattia Ozbot - Inter)

Berita Liga Italia: Striker Inter Milan, Lautaro Martinez, mengklaim kemenangan yang diraih oleh Nerazzurri atas Spezia sebagai sinyal bahaya bagi dua tim teratas di Serie A saat ini. Pasalnya Lautaro mengklaim Inter saat ini jauh lebih fokus untuk mengejar AC Milan dan Napoli.

Inter Milan meraih kemenangan yang sangat penting saat menjamu Spezia di San Siro, Kamis (2/12) dini hari WIB. Pada pertandingan tersebut, Nerazzurri menumbangkan tamu mereka dengan skor 2-0 berkat gol yang dicetak oleh Roberto Gagliardini dan Lautaro Martinez. Kemenangan itu juga menjadi yang ketiga secara beruntun di liga dan membuat Inter semakin dekat dengan dua tim teratas, yakni AC Milan dan Napoli.

Menanggapi kemenangan tersebut, Lautaro mengklaim hasil tersebut semakin membuat timnya percaya diri untuk mengejar dua tim teratas.

"Kami melakukan apa yang harus kami lakukan, yaitu memenangkan pertandingan di depan para penggemar kami, di kandang kami. Lapangannya tidak dalam kondisi ideal dan tidak mudah untuk menunjukkan permainan terbaik kami. Semoga saja penampilan kami akan semakin meningkat karena kami sedang mengejar target yang sangat besar," ujar Lautaro kepada Inter TV.

"Saya pikir kemenangan ini merupakan sinyal bagi sisa liga di musim ini. Di awal musim kami kehilangan terlalu banyak poin. Sekarang kami mengejar dua tim teratas. Saat ini kami dalam performa yang sangat bagus. Kami bahagia para penggemar kami bisa menikmati permainan tim. Kami menciptakan banyak peluang di setiap pertandingan dan kami melakukan pekerjaan dengan sangat baik."

Pada kesempatan yang sama, Lautaro juga memberikan komentar terkait penampilan dirinya di musim ini.

"Secara pribadi saya telah meningkat begitu banyak secara taktis dan fisik dalam beberapa musim terakhir. Saya mencoba menunjukkan nilai saya setiap hari dan selalu memberikan 100% untuk Inter," ujarnya melanjutkan.

Akhirnya, Lautaro mengingatkan Inter untuk tidak puas dengan kemenangan yang baru mereka raih karena pada akhir pekan ini akan menghadapi AS Roma.

"Sekarang kami perlu istirahat dan bersiap untuk pertandingan sulit di Roma. Kami harus pergi ke sana dan memastikan kami pulang dengan tiga poin," pungkasnya.

Artikel Tag: Lautaro Martinez, Inter Milan, AC Milan, Napoli

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru