Kanal

Sacramento Kings Tumbangkan Lakers dengan Skor Telak

Penulis: Senja Hanan
04 Okt 2022, 14:29 WIB

Pemain Sacramento Kings saat melawan Los Angeles Lakers.

Berita Basket NBA: Sacramento Kings merusak debut Darvin Ham sebagai pelatih Los Angeles Lakers di pramusim. Kings menang dengan skor telak 105-75.

Pemain debutan milik Sacramento Kings, Keegan Murray menjadi bintang dalam kemenangan Kings dengan raupan 16 poin dan enam rebound setelah melantai selama sekira 20 menit. De'Aaron Fox dan Richaun Holmes masing-masing turut menyumbangkan 10 poin bagi Kings yang menurunkan tak kurang dari 20 pemain dalam pertandingan tersebut, demikian catatan situs resmi NBA.

Sementara itu bagi Lakers pasokan angka terbanyak datang dari Anthony Davis yang mengemas dwiganda 11 poin dan 11 rebound setelah melantai hampir 16 menit, diikuti Cole Swider dengan 10 poin. Sedangkan megabintang LeBron James yang melantai 15 menit dan 41 detik hanya membukukan empat poin, seluruhnya dari situasi lemparan gratis.

Sebenarnya, Lakers mengawali pertandingan pramusim dengan gemilang. Tim besutan Darvin Ham yang menurunkan Russell Westbrook, Kendrick Nunn, LeBron James, Anthony Davis dan Damian Jones sempat menutup half time dengan keunggulan 46-41.

Di babak kedua, Ham coba menggantikan susunan pemain dengan menurunkan Nunn, Jones, Juan Toscano-Anderson, Cole Swiader, dan Max Christie. Sayang, tim pelapis ini gagal mempertahankan keunggulan sehingga Kings dapat mengejar kemenangan.

Hasil itu menandai penampilan pertama kedua tim dalam sesi pramusim NBA 2022-23, yang musim regulernya dijadwalkan berlangsung mulai 18 Oktober nanti.

Lakers dijadwalkan menghadapi Phoenix Suns dalam lanjutan pramusim di T-Mobile Arena, Las Vegas, pada Rabu (5/10) waktu setempat, sedangkan Kings baru melantai lagi empat hari kemudian menjamu Portland Trail Blazers di Golden 1 Center, California.

Artikel Tag: los Angeles lakers, NBA, Darvin Ham

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru