Kanal

Roger Federer Ungkapkan Bagaimana Ia Atasi Rasa Stres

Penulis: Dian Megane
04 Des 2020, 09:45 WIB

Roger Federer ketika berkompetisi di Australian Open 2020

Berita Tenis: Roger Federer buka-bukaan tentang hal yang ia lakukan di luar lapangan dan pada masa off-season untuk tetap berada dalam kondisi terbaik demi turnamen-turnamen besar.

Berbicara secara langsung melalui Spotify, petenis berkebangsaan Swiss menjawab pertanyaan tentang bagaimana ia beradaptasi dengan metode latihan agar tetap segar dan termotivasi untuk melakoni Grand Slam dan turnamen besar lainnya di usianya saat ini.

“Saya pikir, di awal, ketika anda muda, anda harus meluangkan banyak waktu, harus tetap fokus di lapangan, buktikan kepada diri anda bahwa anda bisa bertahan menghadapi lawan anda, fokus dengan bolanya selama 2, 3, 4, 5, atau berapa jam pun yang anda habiskan dalam satu hari,” jelas Federer.

“Juga, tahan stres secara fisik. Melakukannya dalam latihan adalah satu hal, tetapi membuktikannya dalam pertandingan ketika tingkat stress semakin tinggi adalah hal lain.”

Petenis peringkat 5 dunia menyatakan bahwa ketika seorang petenis mengasah keterampilannya dan mendapatkan pengalaman di dunia tenis profesional, ia juga belajar mendengarkan tubuhnya dan mengatasi stres dengan lebih baik.

“Anda bisa mengalami kram karena stres, bermain dengan rasa lelah, seperti jet lag, pergantian permukaan lapangan, dari satu hari ke hari selanjutnya, anda berganti lapangan dan melakoni pertandingan lain,” tambah Federer.

Petenis yang telah memenangkan 20 gelar Grand Slam menyatakan bahwa sebagai petenis yang telah lebih berpengalaman, ia tidak memerlukan saran untuk mengatur dirinya karena ia belajar untuk memprioritaskan turnamen.

“Di awal, semuanya pengalaman belajar, tetapi anda harus belajar dengan cepat. Kemudian, anda akan mengetahui segalanya. Jadi, anda tidak perlu lagi bekerja dengan benar-benar keras. Anda harus lebih menitikberatkan pada kualitas bukan kuantitas,” tukas petenis berusia 39 tahun.

Petenis yang kalah dari Novak Djokovic di semifinal Australian Open musim 2020, melewatkan hampir seluruh musim 2020 karena ia membutuhkan lebih banyak waktu untuk pemulihan dan rehabilitasi setelah menjalani operasi. Jadi, meski ia turun di Australian Open, ia melewatkan Grand Slam lainnya pada musim ini, yakni US Open dan French Open serta turnamen akhir musim, ATP Finals.

Sementara ia menjauh dari dunia tenis dan pertanyaan tentang masa depannya di dunia tenis semakin mencuat, ia sendiri belum mau membicarakan pensiun.

Federer mengungkapkan bahwa pemulihannya berjalan dengan baik dan ia mulai berlatih agar bisa kembali tampil meyakinkan di musim depan.

Artikel Tag: Tenis, australian open, Roger Federer

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru