Kanal

Rian Ardianto Siap Tampil di Piala Sudirman 2021

Penulis: Yusuf Efendi
21 Sep 2021, 19:00 WIB

Rian Ardianto-Fajar Alfian/[Foto:PBSI]

Berita Badminton : Pebulutangkis spesialis ganda putra peringkat 7 dunia, Muhammad Rian Ardianto siap mengemban tugas membela tim nasional Indonesia di ajang kejuaraan bergengsi beregu campuran Piala Sudirman 2021 yang akan bergulir pada pekan depan.

Rian Ardianto menilai bahwa persiapan yang dilakukan cukup bagus dan hanya fokus menjaga kondisi saja sebelum terbang ke Vantaa, Finlandia.

"Persiapan saat ini sudah cukup baik, sekarang yang terpenting jaga kesehatan karena cuaca tidak menentu. Jadi yang paling penting jaga kondisi fisik saja, kalau kesiapan lain sudah bagus," jelas Muhammad Rian.

Rian juga menambahkan bahwa persiapan intensif dilakoni para pemain Pelatnas selepas Olimpiade Tokyo beberapa waktu lalu karena tak hanya Piala Sudirman, para pemain Indonesia juga akan tampil di kejuaaran Piala Thomas dan Uber sepekan kemudian di Aarhus Denmark.

"Persiapan kemarin setelah pulang dari Olimpiade sudah banyak latihan beban, penguatan tangan. Untuk fisik, juga sudah banyak porsi latihannya. Secara keseluruhan sudah siap," Rian menambahkan.

Selain Fajar/Rian, sektor ganda putra juga mengirim kekuatan terbaik di Piala Sudirman dan Piala Thomas tahun ini, yakni pasangan peringkat 1 dunia, Kevin Sanjaya Sukamuljo dan Marcus Fernaldi Gideon serta pasangan peringkat 2 dunia, Mohamad Ahsan dan Hendra Setiawan.

Piala Sudirman 2021 akan berlangsung di Vantaa, Finlandia pada 26 September hingga 3 Oktober, sementara Piala Thomas & Uber akan berlangsung pada 9 hingga 17 Oktober mendatang.

Artikel Tag: Muhammad Rian Ardianto, Fajar Alfian, Piala Sudirman 2021, Piala Thomas 2020

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru