Kanal

Puji Skuad Fiorentina, Raffaele Palladino: Penampilan Yang Sempurna

Penulis: Uphit Kratos
10 Des 2024, 02:45 WIB

Raffaele Palladino

Berita Liga Italia: Pelatih Fiorentina, Raffaele Palladino memuji penampilan anak asuhnya saat menang 1-0 melawan Cagliari. “Penampilan yang sempurna, dengan dan tanpa bola.”

Fiorentina kembali memenangkan pertandingan Serie A di pekan ke-15. Ini jadi kemenangan ke-8 berturut-turut mereka di hari Minggu. La Viola mengalahkan Cagliari 1-0 di Artemio Franchi, lewat gol tunggal yang dicetak Danilo Cataldi.

Dalam sesi wawancara bersama DAZN, pelatih Raffaele Palladino memuji penampilan anak asuhnya, terutama di babak pertama. Namun dia juga menyesali karena anak asuhnya tidak mampu mengakhiri laga lebih cepat.

“Penampilan babak pertama sempurna, dengan dan tanpa bola. Kami tidak mengambil risiko apa pun dan memimpin. Kami menyesal tidak mengakhiri pertandingan di babak pertama, tetapi kami memiliki banyak peluang.” ujar Palladino.

“Kami membuat banyak kesalahan teknis di babak kedua dan sedikit kotor. Kemenangan hari ini adalah milik grup. Ini adalah kemenangan besar bagi grup. Itu tidak mudah, dan kami mendedikasikannya untuk Edo [Bove].”

“Kami menghadapi tim ini dengan menghormati Cagliari. Kami menghormati semua tim karena semua tim sulit di Serie A. Ini adalah tim yang bekerja setiap hari untuk berkembang. Kami semua bertahan dan menyerang bersama.”

“Para pemain rendah hati dan memiliki semangat berkorban. Kami semua berkorban untuk tim, tetapi itu semua bukan karena jasa dan kemampuan saya. Kami semua rendah hati dan menghormati Cagliari hari ini.”

Artikel Tag: Raffaele Palladino

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru