Kanal

Pemilik Milan Siap Kucurkan Anggaran Besar untuk Rangnick

Penulis: Nur Afifah
09 Jul 2020, 22:46 WIB

Ralf Rangnick (Sumber: GettyImages)

Berita Transfer: Pemilik AC Milan Elliott Management dikabarkan siap memberikan anggaran transfer besar kepada Ralf Rangnick musim panas ini, plus paket gaji menarik.

Menurut pemberitaan dari Milano Finanza, komitmen awal Elliott untuk mengelola Rossoneri kini sudah berlipat ganda.Keluarga Singer terus memberikan jaminan modal yang diperlukan klub dan telah mengucurkan sebesar 600 juta euro atau setara Rp9.6 triliun dalam hal investasi dengan mencapai total nominal 650 juta euro atau Rp10.4 triliun secara keseluruhan.

Angka tersebut diperkirakan bakal bertambah dengan bayaran 5 juta euro atau setara Rp80 miliar Rangnick per tahun, dan ia juga diberi jaminan anggaran transfer besar untuk dibelanjakan musim panas ini sekitar 120 hingga 160 juta euro atau Rp1.92 triliun hingga Rp2.56 triliun.

Il Corriere della Sera edisi Kamis (9/7) ini mengindikasikan bahwa Milan kemungkinan akan belanja besar-besaran untuk melancarkan revolusi mereka pada mercato yang akan datang.

Luka Jovic dari Real Madrid, Dusan Vlaovic dari Fiorentina, Milot Rashica, Sandro Tonali dari Brescia, dan Dominik Szoboszlai dari RB Salzburg tampaknya berada dalam daftar target klub mengingat mereka ingin menyambut era baru di bawah kepemimpinan Rangnick.

Dengan anggaran sebesar itu, fans tentu berharap upaya yang dilakukan Rossoneri kali ini dapat membuahkan hasil dan membawa mereka kembali ke level tertinggi sepak bola dunia seperti beberapa musim lalu.

Artikel Tag: ralf rangnick, AC Milan, Serie A

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru