Kanal

Milan Ditemani Roma dalam Perburuan Diogo Dalot dari Manchester United

Penulis: Nur Afifah
01 Okt 2020, 01:44 WIB

Diogo Dalot (Sumber: GettyImages)

Berita Transfer: AS Roma dikabarkan telah menemani AC Milan dalam perburuan bek kanan Manchester United, Diogo Dalot, sebelum jendela transfer musim panas ini ditutup.

Sebuah kabar jurnalis Sport Italia dan Radio Rossonera Alessandro Jacobone Selasa (29/9) kemarin mengklaim bahwa Rossoneri telah menerima tawaran untuk Andrea Conti. Alhasil, raksasa Serie A tersebut santer dikaitkan dengan full-back anyar yang membuat nama Dalot muncul dalam radar mereka.

Luca Marchetti dari Sky Italia juga menyatakan pada hari yang sama bahwa Il Diavolo sangat menyukai bek 21 tahun tersebut. Sang pemain sejatinya telah hampir dipastikan bakal meninggalkan Red Devils pada mercato musim panas ini yang membuat Paolo Maldini dan kawan-kawan saat ini tengah memantau situasi.

Menurut kabar dari Calcio Mercato, Milan tidak sendirian dalam perburuan pemain internasional Portugal tersebut mengingat rival Serie A mereka, Roma, juga tertarik meminangnya.

Situasi kedua klub tampaknya cukup mirip mengingat Rossoneri kemungkinan besar harus menjual Conti terlebih dahulu sebelum mengambil langkah konkrit untuk menebus full-back Manchester United tersebut. Sementara itu, Giallorossi perlu melepas Karsdorp, yang membuat transaksi menjadi sulit bagi klub ibukota.

Kendati demikian, masih perlu dilihat lebih jauh apakah Milan atau Roma yang nantinya akan memenangkan perburuan Dalot pada hari-hari terakhir bursa transfer musim panas ini atau justru muncul klub lain yang membuat kejutan.

Artikel Tag: Dalot, Manchester United, Milan, Roma

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru