Kanal

Milan dan Celtic Bakal Segera Buka Negosiasi Barter Laxalt-Ajer

Penulis: Nur Afifah
01 Des 2020, 11:19 WIB

Kristoffer Ajer (Sumber: GettyImages)

Berita Transfer: AC Milan dikabarkan bakal segera memulai negosiasi dengan Celtic terkait peluang barter pemain yang melibatkan dua bek dari masing-masing klub.

Jurnalis ternama Italia Gianluca Di Marzio belakangan ini menyebutkan bahwa transfer Diego Laxalt ke The Bhoys kemungkinan akan dipermanenkan. Sang pemain saat ini telah mendapat jatah waktu bermain secara reguler dan tanda-tanda positif pun terus bermunculan sehingga Rossoneri dan raksasa Skotlandia tersebut akan segera memulai negosiasi mengenai masa depannya.

Di Marzio menambahkan dalam beberapa bulan terakhir ini Milan telah menunjukkan ketertarikan terhadap Kristoffer Ajer yang tampaknya belum tergeser dari radar mereka yang mengindikasikan bahwa ia mungkin akan dilibatkan dalam negosiasi tersebut, dan kabar dari PianetaMilan membenarkan rumor-rumor tersebut.

Menurut kabar terkini dari jurnalis terpercaya Anto Vitiello melalu MilanNews, Celtic telah puas dengan awal musim yang ditunjukkan oleh Laxalt yag didatangkan dari San Siro pada bursa transfer musim panas lalu.

Dengan Rossoneri yang masih sangat menyukai pemain internasioal Norwegia, besar kemungkinan kedua klub akan mulai menggelar negosiasi mengenai pertukaran pemain yang melibatkan dua bintang tersebut.

Ajer memang merupakan bagian penting dari skuat Celtic, namun melihat peluang bahwa mereka akan mendapatka penukar yang dapat diandalkan, mereka mungkin akan tergiur melepasnya.

Kendati demikian, belum jelas apakah Milan menginginkan barter langsung atau bersedia melibatkan sedikit uang tunai dalam ransaksi nanti.

Artikel Tag: Milan, Celtic, Laxalt, Ajer

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru