Kanal

Milan Bakal Tukar Paqueta dengan Gelandang PSG Ini?

Penulis: Nur Afifah
28 Mar 2020, 21:26 WIB

Leandro Paredes (Sumber: Infonews)

Berita Transfer: AC Milan dikabarkan bakal mengirim Lucas Paqueta ke Paris Saint-Germain dalam transaksi pertukaran yang melibatkan gelandang lainnya pada jendela transfer musim panas ini.

Dalam edisi Jum'at (27/3) kemarin, Tuttosport menyebutkan bahwa sebagai imbas dari dampak serangan virus corona yang melanda seluruh klub sepak bola di dunia, bursa transfer mungkin akan digelar seperti pada NBA.

Outlet tersebut menyebutkan bahwa mahar besar merupakan hal di masa lalu, setidaknya untuk saat ini, dan transaksi pertukaran dan kesepakatan yang lebih cerdas bakal dipilih, seperti halnya transaksi di dunia olahraga Amerika Serikat berjalan.

Disebutkan pula bahwa Ralf Rangnick telah diberi jaminan soal anggaran yang akan ia miliki selama bersama Rossoneri dalam sebuah conference call yang digelar akhir pekan kemarin.

Sebagai tambahan, cukup mudah untuk membayangkan penjualan Paqueta, yang kemungkinan akan bertolak ke PSG dalam barter pemain yang membuat Leandro Paredes bakal kembali ke Italia, dengan keduanya sama-sama berharga di kisaran 35 juta euro atau Rp560 miliar.

Sementara itu, surat kabar tersebut menuliskan bahwa Juventus dapat memanfaatkan Miralem Pjanic dan/atau Paulo Dybala untuk mendaratkan Paul Pogba, Mauro Icardi, atau Gabriel Jesus, dengan perhatian juga ditujukan pada Daniele Rugani dan Federico Bernardeschi.

Bagi Inter Milan, negosiasi dengan Barcelona untuk Lautaro Martinez telah macet. Nerazzurri tengah fokus pada transaksi yang lebih murah seperti Olivier Giroud dan memantau beberapa peluang yang mungkin akan naik seperti pinjaman Philippe Coutinho. Ivan Perisic berpeluang dikirim ke Bayern Munich demi Corentin Tolisso.

Artikel Tag: Lucas Paqueta, Leandro Paredes, AC Milan, Paris Saint-Germain

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru