Kanal

Meski Akui Peningkatan Performa Yamaha, Ada Satu Hal yang Bikin Rossi Kecewa

Penulis: Abdi Ardiansyah
23 Feb 2020, 23:35 WIB

Valentino Rossi, Yamaha YZR-M1.

Berita MotoGP: Meskipun akui peningkatan motor Yamaha YZR-M1 sudah terbilang oke, namun ada satu hal yang membuat Valentino Rossi kecewa.

Saat ini para pebalap tengah melakoni tes pramusim kedua MotoGP 2020 di Qatar. Pada hari pertama tes, Sabtu (22/2), pebalap Suzuki Ecstar, Alex Rins, tampil sebagai yang tercepat.

Rins mampu mencatat waktu putaran 1 menit 54,462 detik, disusul rekan setimnya, Joan Mir, di posisi kedua. Penampilan Suzuki yang gemilang pada hari pertama kemarin turut mengundang rasa iri dari rider Monster Energy Yamaha, Valentino Rossi. Hal ini dibuktikan dengan catatan waktu lap tercepat yang diraih Rossi pada hari pertama tes.

Meskipun Rossi hanya terpaut 0,4 detik dari Rins. Baginya selisih 0,4 detik masih terlalu besar sehingga membuatnya hanya bisa duduk di posisi ketujuh.

"Kami sudah mengalami peningkatan terutama dalam hal top speed, tetapi selisih dengan para kompetitor masih sangat besar," kata Rossi, dilansir dari GPOne.

Dengan gap yang dinilai masih besar, Rossi pun meradang. Menurut pebalap berjuluk The Doctor itu, motor Yamaha dikhawatirkan tak bisa mengambil keuntungan melalui slipstream.

"Jika gap lebih rendah kami akan bisa mengambil keuntungan melalui slipstream, saya pikir hal itulah yang nantinya akan bisa mengubah jalannya sebuah balapan. Kami harus mengerti bahwa kami harus mampu menjaga slipstream dengan motor Honda dan Ducati, hal itu yang tidak bisa kami lakukan pada musim lalu,"  tandasnya.

Artikel Tag: Valentino Rossi, motogp 2020, yamaha

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru