Kanal

Melintir di Austria, Vettel Keluhkan Kontrol Mobil Ferrari Yang Buruk

Penulis: Viggo Tristan
06 Jul 2020, 06:23 WIB

Sebastian Vettel merasa beruntung hanya melintir sekali di balapan perdana.

Berita F1 : Pebalap tim Scuderia Ferrari yaitu Sebastian Vettel mengeluhkan kontrol mobil SF1000 yang buruk ketika mentas di GP Austria, Minggu (5/7). Menurut Vettel, ia masih tergolong beruntung hanya melintir sekali sepanjang balapan.

Permasalahan soal kontrol mobil sejatinya sudah dikeluhkan Vettel sejak sesi latihan bebas hari Jumat lalu. Ia gagal tampil cepat karena downforce dan daya cengkeram mobil yang kurang baik. Ia perlahan-lahan mencoba untuk mencari solusinya, tetapi kru tim juga tidak memberikan pembenahan yang signifikan. Dari 71 putaran yang dihelat pada hari Minggu, Vettel terhitung melintir satu kali. Beruntung, ia masih dapat menyelesaikan balapan di posisi sepuluh.

Hasil itu jelas bukan yang diharapkan oleh Vettel. Akan tetapi, ia masih bersyukur karena tidak mengalami kejadian yang lebih parah dengan kontrol mobil yang kurang baik itu.

“Sejujurnya, saya senang karena hanya melintir sekali. Balapan sangat sulit. Saya bersaing ketat dengan Carlos yang berbelok, dan sengaja menempatkan mobil sedekat mungkin. Sayangnya, saya kehilangan kontrol terhadap bagian belakang. Sejujurnya, saya beberapa kali kehilangan kontrol pada balapan,” ucap Vettel.

“Kami butuh melihat dengan seksama, yang pasti mobil sangat sulit dikendarai. Saya sudah mengerahkan yang terbaik. Kami terbantu dengan keberadaan safety car. Putaran-putaran akhir memang menghibur, tetapi hasilnya tidak seperti yang kami inginkan,” imbuh rekan setim Charles Leclerc tersebut.

Artikel Tag: Formula One 2020, Scuderia Ferrari, Sebastian Vettel

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru