Kanal

Lucas Moura Diklaim Terancam Dengan Kedatangan Bale di Tottenham

Penulis: Vina Enza
23 Sep 2020, 11:07 WIB

Lucas Moura diklaim terancam dengan Garet Bale (foto:reuters)

Berita Transfer: Lucas Moura dianggap terancam terkait posisinya di Tottenham Hotspur setelah kedatangan Gareth Bale, seperti diklaim Allan Hutton.

Posisi pemain asal Brazil, Lucas Moura di tim besutan Jose Mourinho terancam setelah kedatangan pemain pinjaman dari Real Madrid, Gareth Bale di musim panas ini.

Menurut eks defender Spurs, Alan Hutton, Moura seharusnya khawatir terkait masa depannya di Tottenham setelah kedatangan Bale. Lucas Moura menikmati menit bermain yang cukup di Spurs sejak didatangkan dari PSG pada 2018 lalu akan tetapi menurut Hutton menit bermain pemain asal Brazil tersebut akan jauh berkurang.

Saat ditanyakan bagaimana perasaan Lucas Moura mengenai masa depannya, Hutton menjawab via Football Insider:”Tentunya sangat khawatir, jika akhirnya ia dimainkan di sisi kanan di mana biasanya Moura di sana, menurut saya itu adalah posisi yang akan dimainkan Bale.

“Moura memiliki momen yang luar biasa akan tetapi ia kurang konsisten jadi jika melihat seseorang seperti Bale datang dari Real Madrid, anda tahu anda tidak bermain, saya sebagai pemain,jika itu saya maka saya akan berpikir Gareth Bale datang untuk bermain jika ia fit, sesederhana itu.”

Meskipun Bale bisa menjadi ancaman bagi menit bermainnya, Moura nampaknya masih memiliki cukup waktu sebelum pemain asal Wales tersebut sepenuhnya fit. Hutton yakin pemain 28 tahun tersebut harus memanfaatkan periode tersebut.

“Anda memiliki dua pilihan sebagai seorang pemain, dengan mengatakan,’Ok ia yang akan bermain’ atau anda mengatakan ‘Saya masih memiliki empat hingga lima pekan lagi hingga ia fit untuk membuktikan pada manajer saya layak dimainkan,’”imbuh Hutton.

Moura bermain dalam 35 pertandingan di Premier League musim lalu, mencetak empat gol dan menyumbangkan empat assist. Secara keseluruhan pemain asal Brazil telah menorehka 110 penampilan untuk Tottenham dengan koleksi 23 gol dan 12 assist.

Lucas Moura dan rekan-rekan satu timnya batal untuk melakoni pertandingan di Piala Liga pada Selasa kemarin karena ditemukan kasus positif corona pada klub lawan mereka, Leyton Orient. Spurs akan bertandang ke Makedonia utara pada Kamis (24/09) untuk menghadapi Shkendija di pertandingan kualifikasi Liga Europa sebelum kembali ke London untuk menjamu Newcastle di Premier League pada Minggu nanti.

Artikel Tag: Lucas Moura, Gareth Bale, Tottenham

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru