Kanal

LeBron James Ikut Rasakan Dampak Virus Corona

Penulis: Senja Hanan
27 Mar 2020, 18:57 WIB

Bintang Los Angeles Lakers, LeBron James.

Berita Basket NBA: Sepanjang berkarier sebagai pebasket NBA, LeBron James tak pernah berhenti bermain kecuali saat mengalami cedera. Namun, akibat mewabahnya Virus Corona, James pun untuk sementara harus berhenti bermain.

"Ini jelas berlawanan dengan saya. Tubuh saya ketika berhenti bermain seperti berkata 'Apa yang sedang Anda lakukan'," kata James, dalam sebuah acara Podcast bersama Richard Jefferson dan Charning Frye, sebagaimana diberitakan IBTimes.

Selama jeda kompetisi ini, pebasket yang akrab disapa King James tersebut mengatakan terus berlatih sendiri untuk menjaga kebugaran tubuhnya. "

Satu-satunya timline yang diberikan kepada kami sejauh ini adalah saya diizinkan untuk bekerja dengan Mike Mancias lagi pada Senin mendatang setelah menjalani masa karantina selama dua pekan," kata James.

"Saya terus berlatih lima hari dalam satu pekan dan berusaha untuk tetap siap. Seperti yang selalu mereka katakan tetap bersiap-siap ketika nomor telepon Anda dihubungi," sambung pebasket yang dijuluki King James itu.

Saat ini, King James berhasil memimpin Los Angeles Lakers menjadi tim dengan rekor terbaik di Wilayah Barat. Lakers memuncaki klasemen dengan mencatat 49 kemenangan dan merasakan 14 kekalahan. King James dkk pun berharap kompetisi bisa kembali bergulir secepat mungkin mengingat timnya sedang berusaha menghapus rekor buruk tak pernah bermain di babak playoff dalam kurun waktu tujuh tahun dan mencoba untuk meraih gelar pertama setelah 10 tahun

Artikel Tag: Virus Corona, LeBron james, NBA, los Angeles lakers

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru