Kanal

Jurgen Klopp Maklum dengan Reaksi Marah Mohamed Salah

Penulis: Fery Andriyansyah
29 Nov 2020, 05:45 WIB

Mohamed Salah tidak senang ditarik keluar lapangan. (Foto: Mike Hewitt/Getty Images)

Berita Liga Inggris: Jurgen Klopp tidak memperdulikan reaksi marah Mohamed Salah saat ditarik keluar dalam hasil imbang 1-1 Liverpool melawan Brighton & Hove Albion di Amex Stadium, Sabtu (28/11) malam WIB.

Brighton memiliki kesempatan untuk unggul ketika mendapat hadiah penalti pada menit ke-20 setelah Neco Williams melanggar Aaron Connolly, tetapi sepakan Neal Maupay malah melebar meski telah mengecoh Alisson Becker.

Mohamed Salah kemudian mencetak gol untuk Liverpool pada menit ke-34, tetapi VAR menganulirnya karena dia sudah berada dalam posisi offside. Namun, The Reds akhirnya benar-benar unggul di menit ke-60 setelah Diogo Jota menyelesaikan kombinasi Andy Robertson dan Mohamed Salah.

Empat menit berselang, Jurgen Klopp membuat kejutan dengan menarik keluar Mohamed Salah dan memasukkan Sadio Mane. Bintang Mesir itu tidak senang dengan pergantian tersebut dan mengabaikan manajernya sebelum dengan rasa frustasi duduk di tribun.

Pertandingan berlanjut dan Liverpool berhasil mencetak gol lewat Sadio Mane di menit ke-84, tetapi itu lagi-lagi dianulir karena VAR membuktikan bahwa pemain sayap itu sudah terjebak offside.

Sialnya, Brighton mendapat hadiah penalti pada injury time setelah Danny Welbeck terjatuh usai kakinya dihantam Andy Robertson yang tengah membuang bola. The Seagulls untuk keduanya melakukan tendangan dari titik putih, dan kali ini Pascal Groß sukses menjalankan tugasnya dan pertandingan berakhir imbang 1-1.

Jurgen Klopp sendiri tidak mempermasalahkan reaksi Mohamed Salah, mengatakan kepada BT Sport setelah pertandingan: “Jika Mo tersenyum ketika dia meninggalkan lapangan, maka ada sesuatu yang salah. Kita harus cermat, dia tidak suka itu, tapi hanya itu.”

Penderitaan The Reds juga bertambah setelah James Milner tidak dapat menyelesaikan pertandingan di Amex Stadium karena mengalami cedera hamstring, sesuatu yang telah diperingatkan Jurgen Klopp di tengah jadwal yang sangat padat.

Artikel Tag: Jurgen Klopp, Mohamed Salah, Liverpool, brighton

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru