Kanal

Jegal Petenis Ini, Nikoloz Basilashvili Tembus Semifinal Di Indian Wells

Penulis: Dian Megane
16 Okt 2021, 10:08 WIB

Nikoloz Basilashvili tak gentar hadapi petenis peringkat 3 dunia di Indian Wells musim 2021

Berita Tenis: Nikoloz Basilashvili menyebabkan salah satu kekalahan mengejutkan di BNP Paribas Open, Indian Wells musim 2021 sekaligus kemenangan terbesar dalam kariernya sampai saat ini.

Petenis berkebangsaan Georgia pantang menyerah demi menumbangkan petenis peringkat 3 dunia, Stefanos Tsitsipas dengan 6-4, 2-6, 6-4, kemenangan yang mengantarkannya ke semifinal turnamen Masters 1000 untuk kali pertama dalam kariernya di BNP Paribas Open.

Petenis peringkat 29 dunia berkompetisi di perempatfinal turnamen Masters 1000 pertama dalam kariernya dan memperlihatkan performa impresif ketika ia menyebabkan masalah kepada petenis unggulan kedua, Tsitsipas dari area baseline dengan groundstroke penuh tenaga serta meningkatkan level permainan di set ketiga pada laga yang berakhir setelah 2 jam 9 menit.

“Saya telah memainkan pertandingan yang luar biasa di turnamen ini,” seru Basilashvili. “Saya tidak begitu senang dengan cara saya bermain kali ini, tetapi saya senang dengan cara saya mengatasi level stres saya.”

“Pertama kali di perempatfinal turnamen sebear ini dan ini adalah lapangan yang prestisius. Stefanos juga petenis yang sangat tangguh. Saya harus mempertahankan level fisik dan energi saya dalam kondisi yang benar-benar prima, karena saya tahu saya akan merasa sedikit ketat dan stres secara mental.”

Dengan kemenangan tersebut, petenis peringkat 36 dunia kini memperkecil head to head melawan Tsitsipas menjadi 1-2. Selain itu, kemenangan atas petenis peringkat 3 dunia menjadi kemenangan pertama petenis berkebangsaan Georgia atas petenis peringkat 5 besar sejak musim 2019 di Hamburg ketika ia mengalahkan petenis peringkat 5 dunia saat itu, Alexander Zverev.

Sebelum musim ini, petenis yang menjadi juara di Doha dan Munich musim 2021, belum pernah memenangkan satu pertandingan pun dari empat kunjungannya ke Indian Wells.

“Saya telah menghabiskan banyak waktu untuk berlatih keras. Saya juga telah bermain dengan benar-benar impresif. Bagi saya, bisa mengatasi momen-momen yang menyebabkan stress, benar-benar membuat saya senang. Saya juga mengetahui bahwa kondisi di sini tidak sesuai dengan permainan saya, karena bolanya seringkali terbang, tetapi musim ini saya bermain dengan baik,” jelas Basilashvili.

Di set pertama, petenis unggulan ke-29 mengawalinya dengan cukup cepat dan mengontrol pertandingan, termasuk menghasilkan 14 winner, sementara petenis berkebangsaan Yunani, Tsitsipas malah kesulitan untuk menemukan ritme permainan dari area baseline.

Namun, petenis peringkat 3 dunia, Tsitsipas mendapatkan kembali momentum di set kedua setelah ia mendominasi rally-rally lebih panjang dan menetralisir permainan petenis berkebangsaan Georgia. Ia bahkan tidak menghadapi break point dalam perjalanan menyamakan kedudukan satu set sama.

Memasuki set ketiga, kedua petenis terlibat pertarungan sengit sampai Tsitsipas unggul dengan 4-3. Tetapi dari kedudukan tersebut, Basilashvili mempertahankan ketenangan, mengatasi tekanan petenis unggulan kedua sebelum menyambar tiga game terakhir.

Demi satu tempat di final BNP Paribas Open, Basilashvili akan berhadapan dengan petenis unggulan ketiga, Alexander Zverev atau petenis tuan rumah, Taylor Fritz.

Artikel Tag: Tenis, BNP Paribas Open, Nikoloz Basilashvili, Stefanos Tsitsipas

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru