Kanal

Jack Miller Tetap Dibebani Target Tinggi Oleh Pramac Ducati

Penulis: Viggo Tristan
06 Jul 2020, 23:03 WIB

Pramac Ducati tetap pasang target tinggi untuk Jack Miller.

Berita MotoGP : Jack Miller menjadi salah satu pebalap paling beruntung di jeda pandemi kali ini. Namanya dipilih manajemen Ducati untuk naik ke tim pabrikan di musim 2021 mendatang.

Meski telah mengamankan satu tempat di tim utama, tetapi Miller tetap dibebani target tinggi oleh timnya saat ini yaitu Pramac Ducati. Miller masih menyisakan kontrak selama satu tahun dan diharuskan melakoni musim 2020 sebaik mungkin. Fransesco Guidotti selaku atasan tim mengaku jika ia berharap Miller bisa menunjukkan performa lebih baik dari musim lalu. Setidaknya, Miller harus membuktikan diri bahwa ia merupakan pilihan yang layak untuk menempati skuat pabrikan.

“Ekspektasi kami pada Jack adalah tampil lebih baik dari tahun lalu. Setiap tahun kami selalu coba memperbaiki sesuatu. Tahun lalu semua berjalan baik, terutama pada paruh kedua musim. Saya tentu ingin kami memulai musim ini dengan level itu,” ucap Guidotti saat diwawancara oleh media setempat.

“Saat seorang pembalap tak punya kontrak di tangannya, ia berkendara dalam tekanan. Jika ia punya kontrak, mungkin ia bakal lebih bebas dalam berkendara. Tapi situasi ini jelas berbeda dengan yang dialami Miller. Saya yakin ia akan tampil dengan keinginan menunjukkan bahwa ia memang layak dapat kontrak itu. Di MotoGP, sulit balapan tanpa tekanan. Tahu cara mengendalikan tekananlah yang wajib dilakukan para pembalap,” tukasnya sekali lagi.

Artikel Tag: motogp 2020, pramac ducati, Jack Miller

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru