Kanal

Fonseca: Pellegrini adalah Kapten Masa Depan Roma

Penulis: Rheza Hendrian
04 Apr 2020, 18:56 WIB

Lorenzo Pellegrini / via Getty Images

Berita Liga Italia: Di tengah masa karantina, manajer AS Roma yaitu Paulo Fonseca bercerita banyak hal mengenai aktivitas klubnya. Manajer asal Portugal ini kemudian juga angkat bicara mengenai anak asuhnya yakni Lorenzo Pellegrini yang ia anggap bisa menjadi kapten Giallorossi di masa depan.

Sudah 23 hari Serie A resmi ditangguhkan untuk sementara waktu akibat mewabahnya COVID-19 di Italia. Dan di tengah musibah nasional ini, sejumlah klub Serie A termasuk Roma melakukan kegiatan amal untuk membantu menanggulangi wabah Virus Corona di negeri pizza.

Fonseca pun bangga dengan inisiasi yang dilakukan oleh klubnya itu. Menurut manajer berusia 47 tahun tersebut, apa yang dilakukan oleh tim serigala ibukota adalah murni untuk meringankan beban sejumlah rumah sakit di Italia.

"Ini bukan hanya sekedar penggalangan dana karena klub juga bersedia membantu sejumlah rumah sakit yang kesulitan di tengah musibah seperti ini," ujar Fonseca dalam wawancaranya dengan Sky Sports Italia.

"Bagi saya kesehatan adalah hal yang paling penting. Jadi saya sangat setuju apabila kompetisi harus dihentikan untuk sementara waktu."

Melanjutkan sesi wawancara, Fonseca kemudian menanggapi pujian dari legenda hidup AS Roma yaitu Francesco Totti yang beberapa hari lalu mengatakan kalau dirinya terkesan dengan kinerja Fonseca sejauh ini.

Selain itu, Fonseca juga setuju dengan pendapat Totti mengenai Lorenzo Pellegrini yang diprediksi punya segalanya untuk menjadi kapten tim di masa depan.

"Tentu saja saya sangat senang mendengar pujian tersebut dan bahagia bahwa pekerjaan saya selama ini mendapatkan apresiasi."

"Saya pikir (Lorenzo) Pellegrini memang memiliki segalanya untuk menjadi kapten masa depan Roma jadi saya pun sependapat dengan apa yang dikatakan oleh Totti," tutup Fonseca.

Artikel Tag: Liga Italia, Serie A, Paulo Fonseca, AS Roma, Lorenzo Pellegrini

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru