Kanal

Elina Svitolina Dan Kiki Bertens Putuskan Mundur Dari US Open

Penulis: Dian Megane
07 Agu 2020, 21:51 WIB

Elina Svitolina [kanan] dan Kiki Bertens [kiri] ketika bertemu di WTA Finals 2018

Berita Tenis: Setelah pembatalan Wimbledon, semua petenis merasa lega bahwa US Open akan digelar. Tetapi, banyak petenis yang merasa tidak yakin tentang bertanding di Grand Slam tersebut, bahkan sejumlah petenis memilih mundur.

Sayangnya, petenis lain telah memilih untuk tidak berkompetisi di US Open musim ini dan petenis tersebut adalah bintang tenis Ukraina, Elina Svitolina.

Banyak petenis merasa khawatir tentang COVID-19 dan itulah mengapa mereka memutuskan untuk tidak bertanding di US Open musim ini. Petenis peringkat 5 dunia, Svitolina termasuk salah satu petenis tersebut dan ia mengumumkan pengunduran dirinya baru-baru ini.

“Mempertimbangkan semua aspek, saya telah memutuskan untuk tidak bermain di US Open musim 2020. Saya ingin berterima kasih kepada USTA, pihak penyelenggara, dan WTA yang telah memberikan para petenis peluang untuk bertanding dan para penggemar peluang untuk menyaksikan turnamen yang luar biasa itu. Saya memahami dan menghormati semua usaha yang mereka kerahkan agar membuatnya digelar dalam lingkungan yang aman, tetapi saya masih merasa tidak nyaman untuk pergi ke AS tanpa menempatkan tim saya dan diri saya dalam resiko,” tulis Svitolina melalui Twitter.

Petenis lain yang juga mengundurkan diri dari US Open musim ini adalah bintang tenis Belanda, Kiki Bertens. Ia juga mengkhawatirkan tentang pandemi dalam unggahan teranyarnya melalui Instagram.

“Saya telah memutuskan untuk tidak pergi ke AS untuk turun di Cincinnati dan US Open. Situasi terkait COVID-19 masih mengkhawatirkan dan kesehatan setiap orang serta kontrol atas virus tersebut adalah prioritas utama. Perdana menteri kami mengindikasikan bahwa kami harus dikarantina selama 14 hari setelah tiba dari AS. Tentu kami menghormati hal itu sebagai tim dan itu akan mengganggu persiapan kami untuk turnamen clay-court yang saya cintai di Roma dan Paris,” tulis petenis peringkat 7 dunia, Bertens.

Mundurnya kedua bintang tenis tersebut pastinya membuat partisipasi di US Open tidak terlihat baik. Banyak petenis kenamaan dunia telah mundur dari Grand Slam tersebut dan jika lebih banyak petenis melakukannya, US Open musim ini mungkin akan dibatalkan. Mudah-mudahan hal tersebut tidak terjadi dan US Open akan meraih kesuksesan pada musim ini.

Artikel Tag: Tenis, US Open, Elina svitolina, Kiki Bertens

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru