Kanal

Dapat Pujian Dari Hansi Flick, Marco Reus Kembali ke Timnas Jerman?

Penulis: Yuni Winata
11 Agu 2021, 06:00 WIB

Marco Reus

Berita Liga Jerman: Kapten Borussia Dortmund, Marco Reus, dapat pujian spesial dari manajer timnas Jerman, Hansi Flick, yang menyebut Reaus sebagai ‘salah satu pemain terbaik dalam posisinya’.

Dalam konferensi pers pertamanya sebagai manajer Jerman pada Selasa (10/8), Hansi Flick bicara tentang beberapa hal, termasuk Marco Reus. Dan Flick tak tanggung-tanggung dalam memuji bek BVB itu.

“Menurut saya, Marco Reus adalah salah satu pemain terbaik disepertiga terakhir lapangan, seseorang yang memiliki teknik luar biasa, bisa memberikan operan final, dan membuka pertahanan lawan dengan bagaimana dia bermain bola,” kata Flick. “Itulah kenapa, menurut saya, dia adalah salah satu pemain terbaik di posisinya.”

Reus adalah salah satu pemain Borussia Dortmund dengan performa paling konsisten di paruh kedua musim lalu, sekaligus membantu timnya menjuarai DFB Pokal dan lolos kualifikasi ke Liga Champions.

Reus memutuskan untuk tak berpartisipasi dalam Euro 2020 pada musim panas ini untuk memulihkan diri dan mengisi ulang baterainya sebelum dimulainya musim baru. Namun Reus mengikuti seluruh latihan pramusim Dortmund dan kini dia terlihat sangat siap menghadapi musim 2021/22.

Reus tampil impresif dalam laga pertama Dortmund musim ini, kemenangan 3-0 atas Wehen Wiesbaden dalam putaran pertama DFB Pokal pada sabtu (7/8) lalu.

Sementara dalam karier internasionalnya, sejauh ini Reus telah tampil dalam 44 kali laga bersama Jerman, dengan menyumbang 13 gol. Dan Reus bisa menambahkan jumlah tersebut jika dia berpartisipasi dalam kualifikasi Piala Dunia pada September depan.

Artikel Tag: Borussia Dortmund, Marco Reus, hansi flick

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru