Kanal

Conte Mengaku Bertanggung Jawab Atas Kekalahan Inter Dari Bologna

Penulis: Demos Why
06 Jul 2020, 06:38 WIB

Antonio Conte (Foto: Migeul Medina/AFP)

Berita Liga Italia: Manajer Inter Milan, Antonio Conte, mengakui bahwa dirinya merupakan yang paling bertanggung jawab atas kekalahan Nerazzurri dari Bologna. Kendati demikian, sang manajer memastikan timnya akan mengambil pelajaran penting dari kekalahan tersebut dan bangkit di laga selanjutnya.

Inter Milan menerima hasil yang sangat mengecewakan saat menjamu Bologna pada lanjutan pertandingan giornata ke-30 Serie A. Pada laga yang digelar di San Siro, Minggu (5/7) malam WIB, Inter yang tampil mendominasi jalannya laga justru menelan kekalahan dengan skor tipis 1-2. Inter sendiri unggul lebih dulu melalui aksi Romelu Lukaku di menit ke-22, namun tim tamu berhasil membalikkan kedudukan melalui gol yang dicetak oleh Musa Juwara dan Musa Barrow.

Kekalahan ini jelas membuat Conte kecewa lantaran Inter yang masih tertahan di peringkat ketiga kini berjarak 11 poin dari Juventus yang masih nyaman di puncak klasemen. Kendati demikian, Conte enggan menyalahkan para pemainnya dan mengklaim dirinya yang paling bertanggung jawab atas kekalahan tersebut.

"Karena saya berperan sebagai pelatih, maka saya yang paling bertanggung jawab dan akan mencoba mendapatkan jawabannya melalui usaha saya," ujar Conte dikutip dari laman resmi Inter Milan.

"Mulai saat ini hingga akhir musim, semua orang harus membuktikan bahwa mereka layak berada di Inter. Hal ini berlaku untuk tim pelatih dan semua pemain."

"Jika proyek ini menginginkan kemenangan dan memiliki tekad untuk meraih kembali kesuksesan, kami harus memberikan segala yang kami miliki untuk membuktikan bahwa kami layak membela Inter. Jelas kami masih memiliki beberapa langkah untuk menjadi tim hebat."

Sang manajer juga memastikan bahwa timnya akan mengambil pelajaran penting dari kekalahan tersebut dan bangkit padalaga selanjutnya.

"Terlepas dari semuanya, kami akan bangkit usai kekalahan ini," ujarnya melanjutkan.

"Saya harap ada semangat yang mengalir di nadi para pemain, satu persen saja dari jumlah yang mengalir di nadi saya akan menjadi awal yang baik. Kami sekarang harus memastikan tempat kami di Champions League musim depan dan sangat meminimalisir kesalahan."

"Saat ini, kami semua sedang dipantau dan perlu menunjukkan bahwa kami mampu menjadi bagian dari proyek yang berujung kemenangan," pungkasnya.

Artikel Tag: Antonio Conte, Inter Milan, Bologna, Serie A

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru