Kanal

BWF World Tour Finals 2022: Gregoria Mariska Gagal Kalahkan An Se Young

Penulis: Yusuf Efendi
08 Des 2022, 21:00 WIB

Gregoria Mariska Tunjung/[Foto:PBSI]

Berita Badminton : Pebulutangkis tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung gagal meraih kemenangan di laga kedua penyisihan Grup B BWF World Tour Finals 2022 saat menyerah dari unggulan teratas asal Korea Selatan, An Se Young.

Gregoria Mariska Tunjung menghadapi An Se Young dalam laga kedua BWF World Tour Finals 2022 sektor tunggal putri. Pertandingan digelar di Nimibutr Arena, Bangkok lewat pertarungan rubber game 9-21, 21-11 dan 10-21.

Gregoria mengawali laga game pertama dengan buruk saat tertinggal 0-3 dari An Se Young. Bahkan pemain andalan Korea itu semakin diatas angina setelah unggul jauh 9-1. Meski Gregoria mampu menipiskan jarak di interval dengan 5-11, namun An Se Young kembali menjauh untuk terus melaju hingga menutup gamepertama.

Tak mau kalah lebih cepat, Gregoria mampu memberikan perlawanan di game kedua. Setelah sama kuat 5-5, Gregoria tampil lebih agresif untuk unggul 8-5 hingga menutup interval dengan keungggulan 11-7.

Selepas jeda Gregoria semakin tak terbendung, unggul jauh 19-9 hingga berhasil menutup game kedua dengan 21-11 untuk memaksakan game penentuan.

Awal game ketiga kedua pemain tampil ngotot meraup poin. Setelah imbang 5-5, An Se Young berlari sendirian setelah berhasil memanfaatkan beberapa kesalahan yang dilakukan Gregoria hingga menutup interval dengan 11-7.

Setelah restart An Se Young kian tak terbendung terus mengurung pertahanan Gregoria untuk unggul 16-10. Setelah itu, pemain Indonesia tak mampu menambah poin hingga An Se Young berhasil mengunci kemenangan game ketiga dan meraih poin pertama di BWF World Tour Finals 2022.

Selanjutnya di laga penyisihan terakhir Grup B, Gregoria Mariska akan menghadapi juara dunia asal Jepang, Akane Yamaguchi, sementara An Se Young akan menantang juara Olimpiade asal China, Chen Yufei.

Artikel Tag: Gregoria Mariska Tunjung, An Se Young, BWF World Tour Finals 2022

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru