Kanal

Arsenal Kalah Lagi, Mikel Arteta Cuek dengan Masa Depannya

Penulis: Rheza Hendrian
30 Nov 2020, 11:12 WIB

Mikel Arteta / via Getty Images

Berita Liga Inggris: Mikel Arteta mengaku cuek dengan masa depannya di Emirates Stadium setelah Arsenal harus menelan kekalahan kelimanya di Liga Inggris musim ini dari Wolves dini hari tadi (30/11).

Menjamu Wolves di Emirates Stadium, tiga poin menjadi harga mati untuk The Gunners guna menaikkan posisi mereka di klasemen sementara.

Namun alih-alih mengerjakan misi tersebut dengan sempurna, tim meriam London justru harus keok dengan skor akhir 1-2.

Kekalahan ini menjadi kekalahan ketiga beruntun Arsenal di Liga Inggris sekaligus menjadi start terburuk mereka dalam 39 tahun terakhir.

The Gunners pun sekarang terpuruk di urutan ke-14 klasemen sementara dan kondisi ini semakin memanaskan spekulasi soal pemecatan Mikel Arteta.

Meski kursinya saat ini sedang digoyang, Arteta menjelaskan jika dirinya sama sekali tak risau dengan berita-berita terkait pemecatannya.

"Sebelum saya memutuskan untuk terjun sebagai pelatih, saya tahu bahwa suatu hari nanti saya akan pergi atau dipecat dari klub tempat saya bekerja," ucap Arteta seusai laga seperti dilansir dari Daily Mail.

"Saya tidak tahu apakah itu akan terjadi sehari setelah saya menandatangani kontrak, dalam periode satu bulan atau bahkan satu tahun. Sama sekali saya tidak khawatir soal hal itu."

"Tugas saya sekarang adalah mengeluarkan potensi terbaik dari pemain yang saya miliki, serta memberikan yang terbaik untuk klub."

"Saya tahu di profesi yang saya lakukan ini, suatu hari nanti mungkin saya akan merasakan pemecatan."

"Tetapi saya harus katakan lagi bahwa saya tidak tahu kapan itu akan terjadi," tutup pengganti Unai Emery ini.

Artikel Tag: Arsenal, Mikel Arteta, Wolves

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru