Kanal

Akui Dilema Tentukan Line-up Milan Lawan Porto, Pioli Puji Perkembagan Leao

Penulis: Nur Afifah
19 Okt 2021, 21:38 WIB

Stefano Pioli dan Rafael Leao (Sumber: GettyImages)

Berita Liga Italia: Pelatih AC Milan Stefano Pioli membenarkan bahwa masih ada dilema pemilihan pemain jelang duel krusial melawan FC Porto Rabu (20/10) dini hari nanti dan memuji perkembangan Rafael Leao.

Pioli berbicara kepada media dalam konferensi pers jelang pertandingan Liga Champions tengah pekan ini menghadapi Porto, yang akan berperan krusial dalam perjalanan Rossoneri di Liga Champions musim ini.

Juru taktik 55 tahun tersebut ditanya mengenai kemungkinan Rade Krunic mendapatkan kesempatan ketiganya menjadi starter Milan musim ini dan yang pertama di kompetisi elite antar klub Eropa tersebut dalam pertandingan di Estadio de Dragao.

"Ya, dia dan Daniel Maldini bermain untuk posisi starter. Rade bermain dengan bagus melawan Verona. Saat ada cedera, perlu waktu agak lama untuk kembali 100%, tetapi mereka perlu bermain. Rade baik-baik saja, dia bisa bermain baik dari awal maupun selama pertandingan berlangsung," ujar sang manajer.

Pioli juga memberikan komentarnya soal hal yang paling membuatnya terkesan soal awal Leao musim ini mengingat winger muda Portugal tersebut telah membukukan tiga gol plus satu umpan gol dalam delapan pembuka Serie A musim ini plus satu gol dan satu umpan gol di Liga Champions.

"Dia lebih menyadari kualitas yang dimilikinya dan lebih masuk ke permainan. Dia memiliki potensi yang besar, dia bermain dengan sangat baik tetapi bisa bermain lebih baik lagi," imbuhnya.

Artikel Tag: Pioli, Leao, Milan, Porto

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru