Kanal

Agostini Komentari Nasib Marquez dan Rossi yang Berbanding Terbalik

Penulis: Abdi Ardiansyah
19 Feb 2020, 16:50 WIB

Marc Marquez dan Valentino Rossi.

Berita MotoGP: Legenda MotoGP, Giacomo Agostini, berbicara soal kondisi Marc Marquez dan Valentino Rossi mengalami nasib yang berbeda.

Marc Marquez baru saja meraih titel juara dunia MotoGP 2019, ini merupakan titel juara dunia kedelapannya. Saat ini, Marquez hanya butuh merebut satu titel juara dunia untuk menyamai rekor milik Valentino Rossi.

Rider Repsol Honda itu sebelumnya diprediksi bakal kesulitan juara tahun ini lantaran cedera bahu yang dialaminya masih belum pulih total.

Marquez sendiri juga mengakui bahwa saat tes pramusim di Sirkuit Sepang, Malaysia, bahwa bahunya tidak dalam kondisi bugar. Akibatnya, ia dua kali terjatuh selama dua hari mengikuti tes tersebut.

Namun di sisi lain, Emilio Alzamora yang merupakan manajernya justru berkata cedera yang dialami akan sembuh pada waktu yang ditentukan..

Sementara sang legenda MotoGP, Giacomo Agostini, berpendapat berbeda. Ia tak menghiraukan situasi yang dialami Marquez saat ini. Ia tetap yakin Marquez mampu menjadi juara dunia pada MotoGP musim ini.

"Saya pikir masih sulit dikalahkan. Namun, ada rider yang sangat cepat seperti (Maverick) Vinales dan (Fabio) Quartararo yang melakukan berkompetisi untuk kejuaraan dengan istimewa,” ujar Agostini seperti dilansir dari Tuttomotoriweb.

"Kendati demikian, untuk kejuaraan, saya pikir Marc masih mempunyai sesuatu yang lebih dibandingkan dengan pebalap lain," jelasnya.

Tak luput, sang juara dunia 15 kali itu juga mengomentari kondisi yang dialami oleh rival terberat Marquez, yakni Valentino Rossi.

Rider yang sudah berusia 41 tahun ini menjadi rider tertua dalam kompetisi MotoGP 2020. Nasibnya kini juga diambang ketidakjelasan lantaran posisinya sebagai pebalap tim pabrikan Yamaha pun sudah tergusur mulai tahun depan.

Agostini menilai rider Italia itu bakal kesulitan dalam mengarungi perlombaan MotoGP.

"The Doctor telah melakukan banyak hal dalam olahraga ini," tutur Agostini.

"Apa yang dia lakukan benar-benar keajaiban, dia berusia 41 tahun dan sulit untuk berkompetisi dengan kesetaraan (kemampuan) melawan para pebalap muda," pungkasnya.

Artikel Tag: Valentino Rossi, motogp 2020, Marc Marquez

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru