Kanal

Agen Mengharapkan Dembele Tidak akan Meninggalkan Barcelona

Penulis: Senja Hanan
05 Jun 2020, 14:23 WIB

Winger Barcelona, Ousmane Dembele. (Foto: Getty)

Berita Liga Spanyol: Ousmane Dembele terus diberitakan akan meninggalkan Barcelona. Namun, sang agen memastikan bahwa pemain berkebangsaan Prancis tersebut tidak akan meninggalkan Stadion Camp Nou.

Sebagaimana diberitakan sebelumnya, spekulasi mengenai masa depan untuk pemenang Piala Dunia 2018 itu terus berkembang untuk beberapa waktu. Performa dan masalah kebugaran menjadi masalah utama Dembele selama berada di tim berjuluk Blaugrana tersebit.

Selama memperkuat Barcelona, Dembele hanya mampu bermain sebanyak 74 kali di semua kompetisi dengan berhasil mencatatkan 19 gol dan 17 Assist. Hal ini yang memunculkan rumor Dembele bakal didepak Barcelona.

Dembele didatangkan dari Borussia Dortmund dengan nilai transfer lebih dari 100 juta euro. Dia kurang memberi kontribusi maksimal karena banyak cedera. Dia direkrut untuk menggantikan posisi Neymar Jr yang memutuskan untuk hengkang ke Paris Saint-Germain dengan biaya saat itu mencapai 222 juta euro.

Meski demikian, masih banyak klub di Eropa yang ingin mencoba merekrut Dembele. Salah satunya adalah pemuncak klasemen Premier League, Liverpool. Pasalnya, pelatih Liverpool, Juergen Klopp tertarik untuk memboyong pemain berusia 23 tahun itu untuk menambah daya dobrak timnya.

Selain Liverpool, Dembele juga bisa digunakan untuk menjadi alat tukar Barcelona dalam usaha mendapatkan gelandang Juventus, Miralem Pjanic. Namun, sang agen, Moussa Sissoko memastikan Dembele tidak akan meninggalkan Barcelona. "Saya tak mengharapkan Dembele meninggalkan Barcelona di musim panas ini," kata Sissoko di Marca.

Artikel Tag: Ousmane Dembele, Barcelona, Liverpool, Juventus

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru