Kanal

Ada Wacana Perubahan Format Kompetisi, Zalnando: Yang Penting Jalan Dulu

Penulis: M. Aldi
26 Nov 2020, 04:00 WIB

Zalnando ketika berlati

Berita Liga 1 Indonesia: Masa depan kompetisi Indonesia sampai saat ini masih tanda tanya. Zalnando pun berharap segera ada kejelasan apakah liga akan dilanjutkan sesuai wacana yaitu pada Februari 2021.

Saat ini ramai dibahas bahwa akan adanya perubahan format kompetisi. Namun semua belum diputuskan dan masih sekedar wacana. Bek kiri Persib itu mengatakan lebih baik jajaran operator bisa memastikan dulu event sepakbola sudah boleh digelar lagi.

Dirinya tidak mau membahas lebih jauh soal format gelaran sepakbola yang tertunda sejak Maret lalu itu. Meski marak dibicarakan akan adanya pembagian ke dua wilayah dan juga mungkin saja diganti menjadi turnamen.

"Yang penting jalan dulu sih, mau gimana format kompetisi asal jalan dulu saja, sudah lama banget ini dan asal bisa jalan dulu dan jelas, format kompetisi mah nanti lagi aja lah," kata Zalnando ketika diwawancara.

Menurutnya terlalu jauh untuk memprediksi bagaimana nanti sistem liga digelar. Karena lebih baik ada kejelasan dulu dari PSSI maupun PT. LIB bahwa mereka punya garansi boleh menggulirkan lagi laga sepakbola, pasca tertunda berbulan-bulan karena tidak diizinkan kepolisian.

"Kalau ngomong soal format tapi kompetisi belum jelas dan engga mulai, mending mulai aja dulu. Kalau sudah ada izin dan jelas mulai mah ya mulai aja dulu, jalan baru setelah kita bicara soal format," jelas pria asal Cimahi ini.

Pemain Persib berusia 23 tahun ini pun saat ini cuma bisa menunggu kejelasan soal kepastian kompetisi. Dia mengaku, butuh kepastian seperti kapan tanggal resmi liga bergulir lagi setelah beberapa kali dikecewakan.

"Iya karena ini saja tanggal belum keluar kan. Yang pasti mah kepastian jadwal aja dulu kalau format mah belakangan aja lah mengikuti. Kan yang duluan mah kepastiannya dulu, bukan formatnya. Tanggal jelasnya kapan ya baru ngobrolin format," ujar dia.

Untuk saat ini, kesibukan Zalnando adalah tetap memelihara kondisi fisik dengan berlatih mandiri. "Iya latihan mandiri sih, sudah dikasih program juga. Iya dikasih program kaya penguatan, cardio juga," ungkapnya.

Latihan mandiri dilakukannya pada pagi hari. Karena saat memasuki siang hari, dia sudah harus membuka usaha food truck yang baru diresmikannya. "Pagi soalnya kan food truck buka jam 10. Jadi saya harus mantau. Kebetulan dekat juga kan sama Sosi gym jadi jalan kaki aja," tukasnya.

Artikel Tag: zalnando, Persib

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru