Tak Panggil Icardi dan Dybala, Sampaoli Malah Berharap Argentina Diperkuat Balotelli

Penulis: Rei Darius
Jumat 23 Mar 2018, 20:00 WIB
Tak Panggil Icardi dan Dybala, Sampaoli Malah Berharap Argentina Diperkuat Balotelli

Dybala dan Icardi tak dipanggil Sampaoli (Image: Goal)

Ligaolahraga.com -

Berita Sepak Bola: Pelatih tim nasional Argentina, Jorge Sampaoli, akui berharap untuk bisa memiliki Mario Balotelli dalam skuatnya, setelah sang striker OGC Nice tak dipanggil oleh Italia, selagi dirinya tak memanggil Paulo Dybala dan Mauro Icardi.

Pelatih sementara Gli Azzurri, Luigi Di Biagio, memilih untuk tak menyertakan Super Mario dalam skuatnya, meski ia sedang dalam performa puncak di Liga Prancis selama dua tahun terakhir yang menimbulkan kritikan, utamanya dari Mino Raiola selaku agennya.

"Saya ingin memiliki Mario Balotelli sebagai pemain di skuat saya," ucap Sampaoli kepada para reporter. "Kami berbicara soal seorang pemain hebat dengan kemampuan dan hasrat untuk pertandingan. Itulah alasan saya mengaguminya."

Namun demikian, Sampaoli sendiri mengabaikan bakat-bakat terbaik Argentina dengan tak memanggil dua striker yang sedang bersinar terang di Serie A bersama klubnya masing-masing, Inter Milan dan Juventus, yakni Icardi dan Dybala, yang belum pasti dibawanya dalam skuat Piala Dunia.

"Kami berpendapat bahwa Dybala adalah salah satu yang terbaik di tim nasional, namun seiring dengan berjalannya waktu mungkin dia tidak mampu beradaptasi dengan ide-ide kami. Dia kesulitan untuk menyesuaikan diri. Dia memberikan banyak hal untuk klubnya sebagai seorang pesepak bola yang anarki dan itu membuatnya menjadi nama besar di dunia sepak bola."

"Entah kami tak tahu bagaimana cara memainkannya atau dia tidak bisa menyesuaikan diri dengan ide kami, yang benar-benar berbeda dengan klubnya. Kami harus mengevaluasi siapa yang lebih baik darinya atau jika harus memperkuat Paulo."

"Kasus Icardi juga serupa dengan Dybala. Kami memahami bahwa berbicara tentang penampilan di tim nasional dengan yang di klub benar-benar berbeda. Dia mencetak empat gol (akhir pekan lalu), dia menunjukkan di setiap pekan dan kapanpun kami di Eropa kami memantaunya namun tidak ada banyak waktu untuk beradaptasi. Saya tidak menutup kemungkinan apapun, dia adalah seorang pemain yang saya banggakan namun kami harus fokus kepada hubungan di lapangan untuk memilih yang terbaik."

Artikel Tag: Mauro Icardi, Paulo Dybala, Jorge Sampaoli, Timnas Argentina, Mario Balotelli, Juventus, Inter Milan, Timnas Italia

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/tak-panggil-icardi-dan-dybala-sampaoli-malah-berharap-argentina-diperkuat-balotelli
1483  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini