Tantang Timnas Indonesia U-19, Jepang U-19 Berkekuatan 32 Pemain

Penulis: Dayat Huri
Kamis 22 Mar 2018, 13:00 WIB
Tantang Timnas Indonesia U-19, Jepang U-19 Berkekuatan 32 Pemain

Timnas Jepang U-19 yang akan dihadapi Timnas Indonesia U-19/foto pssi

Ligaolahraga.com -

Berita Timnas Indonesia: Timnas Jepang U-19 memboyong sebanyak 32 pemain terbaiknya untuk menghadapi Timnas Indonesia U-19 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Minggu (25/3). Skuat asuhan Kageyama Masanaga itu sendiri sudah tiba di Indonesia semenjak Senin (19/3) lalu.

Timnas Jepang sendiri memboyong cukup banyak pemain dalam lawatannya ke Indonesia kali ini lantaran laga uji coba yang akan dilakoninya bukan hanya menghadapi Timnas U-19. Selain menghadapi tim asuhan Bima Sakti, Samurai Biru Muda juga dijadwalkan melakoni pertandingan uji coba kontra dua tim Liga 2, yaitu Cilegon United, Kamis (22/3) sore ini di lapangan A Senanyan serta menghadapi Persika Karawang pada 27 Maret di tempat yang sama.

Pelatih Timnas Jepang U-19 Masanaga Kageyama menyebut, dirinya memang sengaja menggelar beberapa uji coba untuk membiasakan tim asuhannya dengan cuaca Indonesia sebelum tampil pada ajang AFC U-19 Championship 2018 yang akan digelar 8 Oktober sampai dengan 4 November 2018 dengan Indonesia bertindak sebagai tuan rumah.

"Kami datang ke Indonesia untuk coba beradaptasi dengan lingkungan di sini sebagai persiapan dan membiasakan diri juga dengan cuaca. Karena Indonesia adalah tuan rumah kejuaraan piala AFC U-19 tahun ini," kata Masanaga seperti dilansir sirus resmmi PSSI.

Seperti diketahui, Timnas Jepang U-19 termasuk salah satu negara yang melakukan persiapan cukup matang jelang AFC U-19 Championship 2018 ini, tercatat mereka sudah melakoni uji coba menghadapi tim-tim kuat dunia, seperti menghadapi Ceko yang berhasil mereka kalahkan dengan skor 1-0. Selain itu mereka juga sudah berhadapan dengan Spanyol dan penyerah dengan skor 2-0. Inggris pun pernah dihadapi oleh mereka pada festival Toulon tahun 2017 dan kalah 1-2.

Berikut Skuat Timnas Jepang U-19 untuk Laga Uji Coba di Indonesia

Kiper

1. Nakano Kojiro

2. Osako Keisuke

3. Wakahara Tomoya

4. Tani Kosei

Belakang

5. Tanaka Kosuke

6. Tanaka Riku

7. Hashioka Daiki

8. Sugiyama Danto

9. Nakamura Yuta

10. Kawai Ayumu

11. Abe Kaito

12. Taniguchi Hiroto

13. Ogiwara Takuya

14. Sugawara Yukinari

15. Kobayashi Yuki

16. Higashi Shunki

Tengah

17. Saito Mitsuki

18. Abe Hiroki

19. Hori Kenta

20. Ito Hiroki

21. Goke Yuta

22. Fujimoto Kanya

23. Yamada Kota

24. Kawamura Takumu

25. Tsubaki Naoki

26. Fukuoka Shimpei

27. Kida Hinata

Depan

28. Tagawa Kyosuke

29. Hara Taichi

30. Ando Mizuki

31. Miyashiro Taisei

32. Kubo Takefusa

Artikel Tag: Berita Timnas Indonesia, timnas U-19, jepang, Bima Sakti, jepang u-19

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/tantang-timnas-indonesia-u-19-jepang-u-19-berkekuatan-32-pemain
2245  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini