Persib Batal Pemusatan Latihan di Ciamis, Ini Penjelasan Asisten Pelatih

Penulis: Fafa Zahir
Selasa 20 Feb 2018, 08:30 WIB
Persib Batal Pemusatan Latihan di Ciamis, Ini Penjelasan Asisten Pelatih

Fernando Soler dan Mario Gomez/Persib

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Indonesia: Asisten pelatih Persib Bandung, Fernando Soler menyatakan, wacana tim pelatih untuk menggelar pemusatan latihan atau "training centre" (TC) di Ciamis urung terlaksana. Skuat Maung Bandung pun memilih memaksimalkan berlatih di Stadion Gelora Bandung Lautan Api.

Sedianya, menurut rencana, skuat Maung Bandung bakal bertolak ke daerah dengan julukan Kota Galendo pada hari ini, Senin (19/2). Karena batal Bojan Malisic dan kawan-kawan akan tetap berada di Bandung untuk menjalani latihan.

"Kita sudah melakuan komunikasi dengan semua pelatih. Dan, saya pastikan kita tidak jadi berangkat hari ini," ujar Soler.

Lebih lanjut, Soler menambahkan, Persib juga sudah bisa menggunakan Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) sebagai tempat untuk berlatih. "Itu kabar yang bagus buat tim dan hari ini kita akan berlatih di sana," paparnya.

Meski batal menggelar TC di luar Bandung, Soler menyebutkan tim pelatih telah merancang program, termasuk laga uji tanding sebelum kompetisi Go-Jek Traveloka Liga 1 2018 dimulai pada bulan Maret mendatang.

"Kita lihat, kalau akhir pekan tidak ada halangan, kita akan lakukan friendly match (uji coba)," tukas asisten berusia 39 tahun itu.

Sementara itu, setelah usai libur sehari, para pemain Persib kembali menjalani sesi latihan di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) Senin (19/2). Namun, latihan hanya berlangsung sekitar satu jam lantaran hujan deras mengguyur lapangan.

Dalam sesi latihan kali ini, Kim Jeffrey Kurniawan telah kembali bergabung bersama rekan-rekannya setelah sempat absen selama kurang lebih tiga bulan akibat cedera patah tulang fibula. Namun, gelandang Maung Bandung itu masih harus berlatih terpisah bersama fisioterapis Benidektus Adi Prianto di sisi lapangan.

Sementara bek Persib U-19, Mario Jardel kembali mengikuti latihan. Begitu pula dengan eks Persib U-19, Ariya Nugraha dan M Wildan Ramdhani serta penyerang Maung Anom, Rizki Hidayat. Mereka tampak bersemangat mengikuti latihan.

Pelatih fisik Persib U-19 Gilang Fauzi juga terlihat memimpin sesi pemanasan. Ia datang untuk menggantikan Yaya Sunarya yang absen untuk mengikuti kursus kepelatihan lisensi A AFC.

Febri Hariyadi dan Victor Igbonefo absen dalam latihan kali ini. Febri harus mengikuti pemusatan latihan Tim Nasional Indonesia U-23 dan Igbonefo masih membutuhkan waktu untuk pemulihan cederanya.  

Artikel Tag: Persib, Latihan Persib, Mario Gomez, Roberto Carlos Mario Gomez, Liga 1, Fernando Soler, Berita Liga Indonesia

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/persib-batal-pemusatan-latihan-di-ciamis-ini-penjelasan-asisten-pelatih
520  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini