Johann Zarco Ogah Bergantung pada Valentino Rossi

Penulis: Rivan
Kamis 11 Jan 2018, 09:45 WIB
Johann Zarco Ogah Bergantung pada Valentino Rossi

Johann Zarco disebut-sebut sebagai calon suksesor Rossi (Foto: MotoGP)

Ligaolahraga.com -

Berita MotoGP: Pebalap asal Perancis, Johann Zarco menegaskan bahwa dirinya tidak ingin menggantungkan nasibnya kepada Valentino Rossi. Zarco siap membuktikan kemampuannya pada MotoGP 2018. Ia ingin menunjukan bahwa dirinya memang layak untuk menjadi pebalap tim pabrikan.

Pebalap Yamaha Tech 3, Johann Zarco, mengungkapkan bahwa dirinya tidak ingin nasibnya ditentukan oleh keputusan Valentino Rossi. Pebalap asal Perancis tersebut siap membuktikan bahwa ia layak untuk menjadi pebalap tim pabrikan.

Zarco memang digadang-gadang bakal menjadi suksesor Rossi jika pebalap senior MotoGP tersebut pensiun. Namun, Yamaha sendiri tidak ingin segera menjadikan Zarco sebagai pebalap utamanya dan lebih memilih menunggu keputusan Rossi terkait perpanjangan kontrak.

"Yamaha menunggu keputusan Rossi. Masa depan saya tentunya tak akan bergantung pada apa yang akan Rossi putuskan nanti," ucap Zarco dikutip dari L'Equipe, Kamis (11/1/).

Menurut Zarco untuk menjadi pebalap pabrikan tidak ditentukan oleh orang lain, melainkan ditentukan oleh kemampuannya sendiri. Ia juga menegaskan bahwa targetnya pada 2018 adalah berusaha untuk masuk 3 besar.

"Jika saya memang layak untuk menjadi pebalap pabrikan, maka itu membutuhkan kemampuan menguasai motor dengan sempurna. Target saya pada MotoGP 2018 adalah tidak terlalu jauh dari tiga besar," tambah pebalap asal perancis tersebut.

Di musim debutnya di MotoGP, Zarco berhasil meraih penghargaan Rookie of the Year. Pada MotoGP2017 Zarco memang tampil gemilang dan menutup musim dengan finis di posisi ke-6 klasemen akhir tepat di bawah Rossi.

Meski membalap untuk tim satelit Yamaha, Zarco sukses empat kali finis di depan dua pebalap utama Yamaha, Maverick Vinales dan Rossi. Hal tersebut membuat dirinya dinilai layak untuk menjadi pengganti The Doctor setelah ia pensiun dari MotoGP.

Penampilan impresif Zarco juga membuat tim pabrikan lain tertarik pada dirinya. KTM disebut siap menjadikan Zarco bagian dari proyek penting mereka untuk menjadi tim pabrikan papan atas di MotoGP. Zarco sendiri masih terikat kontrak dengan Yamaha Tech 3 hingga 2018.

Artikel Tag: Johann Zarco, yamaha, Valentino Rossi, ktm

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/motogp/johann-zarco-ogah-bergantung-pada-valentino-rossi
4089  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini