Bhayangkara FC Ditaklukkan PSM, Persaingan Papan Atas Panas

Penulis: Dayat Huri
Jumat 20 Okt 2017, 06:48 WIB
Bhayangkara FC Ditaklukkan PSM, Persaingan Papan Atas Panas

Bhayangkara FC ditaklukkan PSM di kandang sendiri/foto inikata

Ligaolahraga.com -

Berita Liga 1 Indonesia: Persaingan tim-tim papan atas Liga 1/2017 dalam perebutan gelar juara di akhir musim dipastikan makin panas. Kemenangan 0-2 yang diraih PSM Makassar atas Bhayangkara FC di Stadion Patriot Bekasi, Kamis (19/10) malam membuat peluang lima tim teratas untuk merengkuh juara masih terbuka.

Kemenangan yang diraih Juku Eja itu membuat mereka kini sudah mengoleksi 58 poin dan hanya tertinggal satu poin dari Bhayangkara FC yang meski kalah tetap dipuncak dengan koleksi 59.

Selain dua tim teratas itu, Persipura Jayapura di peringkat ketiga juga masih berpeluang keluar sebagai juara karena hanya tertinggal tiga poin dari Bhayangkara FC. Demikian juga dengan Bali United di peringkat empat hanya tertinggal empat poin dari Bhayangkara FC dan masih berpeluang memangkas jarak karena belum memainkan pertandingan pekan ke-30. Sedangkan Madura United di peringkat kelima dengan 54 poin hanya tertinggal lima poin dari the Guardian.

Laga Bhayangkara FC vs PSM Makassar memang jadi laga sangat penting untuk kedua tim. Karenanya, baik tuan rumah maupun tim tamu terlihat bermain hati-hati sepanjang babak pertama.

Barulah memasuki babak kedua, permainan terbuka ditunjukkan Juku Eja yang butuh tiga poin supaya peluang mereka merengkuh gelar juara tetap terbuka.

Dua menit babak kedua berjalan, marquee player PSM Makassar, Wiljan Pluim mampu merobek gawang tuan rumah, melalui tendangan first timenya menyambut tendangan sudut yang dilepaskan Zulham Zamrun.

Gol tersebut membuat goyah pertahanan Bhayangkara FC, hasilnya empat menit berselang M Rahmat menggandakan keunggulan timnya memanfaatkan bola liar di dalam kotak penalti.

Tak ingin kehilangan poin, the Guardian coba bermain lebih menekan. Namun, usaha mereka kemudian semakin sulit, setelah kapten tim Indra Khafi dihadiahi wasit kartu merah pada menit 86 karena melakukan pelanggaran keras terhadap salah seorang pemain tim tamu. Skor 0-2 untuk tim tamu menjadi hasil akhir laga tersebut.

Artikel Tag: Liga 1, Bhayangkara FC, psm makassar, robert rene alberts, Simon McMenemy

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/bhayangkara-fc-ditaklukkan-psm-persaingan-papan-atas-panas
567  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini