Lee Chong Wei Tanggapi Positif Kekalahan dari Victor Axelsen di Japan Open

Penulis: Yusuf Efendi
Rabu 27 Sep 2017, 12:48 WIB
Lee Chong Wei Tanggapi Positif Kekalahan dari Victor Axelsen di Japan Open

Lee Chong Wei/[Foto:AP]

Ligaolahraga.com -

Berita Badminton: Pebulutangkis tunggal putra andalan Malaysia, Lee Chong Wei menyatakan bahwa Ia tak terlalu kecewa tentang kekalahan yang dideritanya atas Victor Axelsen di final turnamen Japan Open Super Serie 2017 pekan lalu.

Juara enam kali Japan Open harus mengakui keunggulan juara dunia 2017 Victor Axelsen di final super series ke-100 sepanjang karirnya dalam pertarungan sengit yang menguras tenaga dalam tempo 75 menit dengan 14-21, 21-19 dan 14-21.

Meskpun gagal mencatat rekor juara tujuh kali di Japan Open, hal tersebut nyatanya tak membuat Lee Chong Wei kecewa. Lee beranggapan bahwa Ia sudah menjalani turnamen dengan baik dan kembali kompetitif. Fakta bahwa Ia sudah kembali bangkit atas kekalahan di babak kedua Kejuaraan Dunia 2017 lalu merupakan raihan positif yang patut di syukuri.

"Axelsen bermain lebih percaya diri setelah menjadi Juara Dunia," kata Lee.

"Setelah apa yang terjadi di Glasgow bulan lalu, saya senang bisa lolos ke final, yang sangat membantu mendapatkan kembali kepercayaan diri saya," tambah Lee Chong Wei.

Sementara itu bagi Victor Axelsen, kemenangan ini memperbaiki rekor pertemuannya melawan Lee Chong Wei menjadi 2-9 masih untuk keunggulan Lee Chong Wei.

Kemenangan di Japan Open Super Series 2017 juga otomatis akan membawa Victor Axelsen menduduki peringkat satu dunia dalam update yang dirilis oleh Federasi Badminton Dunia (BWF) pada pekan ini.

"Saya sangat senang tampil di level tinggi seperti ini setelah Kejuaraan Dunia. Saya pikir saya sudah menunjukkan kematangan dalam beberapa minggu terakhir, ketika saya bermain sebaik mungkin dan saya berada di level terbaik secara fisik maupun mental, saya adalah pesaing kuat untuk gelar juara. Saya sangat bangga impian saya menjadi kenyataan, memenangkan turnamen ini, terutama Kejuaraan Dunia dan menjadi No.1 dunia," kata peraih medali perunggu Olimpiade Rio 2016 itu.

Artikel Tag: lee chong wei, victor axelsen, BWF

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/badminton/lee-chong-wei-tanggapi-positif-kekalahan-dari-victor-axelsen-di-japan-open
1286  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini