Tidak Setuju Dengan Kritik Pedrosa, Rossi: Jika Tidak Suka, Balapan Sendiri Saja

Penulis: Hadi Bisono
Senin 25 Sep 2017, 15:15 WIB
Tidak Setuju Dengan Kritik Pedrosa, Rossi: Jika Tidak Suka, Balapan Sendiri Saja

Dani Pedrosa (Depan) dan Valentino Rossi (Belakang) (Sumber: Crash)

Ligaolahraga.com -

Berita MotoGP: Valentino Rossi merasa tidak setuju dengan yang dikatakan oleh Dani Pedrosa bahwa dia tidak memberikan ruang kepada pebalap Repsol Honda itu saat berada dikecepatan 300 km/jam. Rossi mengatakan bila tidak senang, Pedrosa harus balapan sendirian saja.

Dani Pedrosa mencoba menyalip Valentino Rossi di keluar tikungan 14, namun Rossi berada disebelah kiri dan Pedrosa memaksa masuk lewat celah sempit antara Valentino Rossi dan luar lintasan.

Pedrosa melewati Rossi menggunakan garis putih tepi lintasan, sempat protes dengan mengangkat tangan kirinya setelah melewati Rossi.

Pedrosa kembali melanjutkan balap dan berhasil menyalip Jorge Lorenzo untuk menempati posisi kedua. Sedangkan Rossi harus puas finis di posisi kelima setelah disalip oleh rekan setimnya Maverick Vinales untuk mengklaim posisi empat di Grand Prix Aragon.

Setelah balapan, pebalap asal Spanyol itu meberikan kritik terhadap Rossi yang melakukan aksi pertahanan yang tidak adil, namun The Doctor menolak kritikan yang disampaikan oleh Pedrosa tersebut, dengan mengatakan bahwa hal itu normal untuk berada di jalur sebelah kiri untuk mencoba dan menghindari lawan memanfaatkan slipstream.

"Anda tahu, jika dia tidak senang, (Pedrosa) harus balapan sendirian saja. Inilah yang saya pikirkan, karena setiap orang melakukan hal yang sama pada saya saat mereka ingin menyalip, terutama di lap terakhir.

"Tapi saat anda keluar dari tikungan 14, anda akan selalu bergerak ke sebelah kiri. Mungkin satu meter lebih, saya tidak tahu, mungkin pebalap ini berpikir bahwa trek (ini) milik mereka sendiri!"

Rossi baru saja kembali ke MotoGP karena cedera yang dialaminya, namun ia mampu tampil bagus dengan finis di posisi kelima walaupun belum sembuh 100%. Bahkan para rivalnya mengakui bahwa Rossi tampil menakjubkan di GP Aragon.

Artikel Tag: dani pedrosa, Valentino Rossi, motogp, gp aragon

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/motogp/tidak-setuju-dengan-kritik-pedrosa-rossi-jika-tidak-suka-balapan-sendiri-saja
6226  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini