Ini Kata Roach soal Laga Golovkin vs Canelo

Penulis: Fafa Zahir
Kamis 21 Sep 2017, 23:30 WIB
Ini Kata Roach soal Laga Golovkin vs Canelo

Freddie Roach/Boxing Scene

Ligaolahraga.com -

Berita Tinju: Pelatih tinju papan atas dunia, Freddie Roach, ikut hadir di dalam laga tinju di T-Mobile Arena, Las Vegas, akhir pekan lalu saat raja kelas menengah Gennady Golovkin melawan Saul “Canelo” Alvarez yang berakhir dengan hasil kontroversial karena dinyatakan seri.

Golovkin mempertahankan sabuk juara kelas 160 pound versi IBF, WBA, IBO, dan WBC setelah juri memberikan nilai 114-114 dan 115-113 untuk kemenangan Golovkin, dan 118-110 untuk keunggulan Canelo.

Bagaimana komentar pelatih tinju yang pernah menangani nama-nama besar seperti Manny Pacquiao, Julio Cesar Chavez, dan Amir Khan ini soal pertarungan Golovkin dan Canales?

“Pertarungan yang sangat bagus. Saya menganggap 'Triple G' (Golovkin) menang dua poin. Ini pertarungan yang sangat ketat,” kata pelatih berusia 57 tahun ini kepada BoxingScene.com awal pekan ini sepulang kerja di Wild Card Boxing Club di Hollywood, California.

“Ini pertarungan yang benar-benar sangat menghibur. Alvarez sedikit lebih banyak bergerak dibanding yang saya bayangkan. Dia juga dalam kondisi yang sangat bagus,” kata Roach yang kini tengah melatih juara kelas menengah ringan WBO, Miguel Cotto.

Bertarung pertama kali sjak kalah dalam laga 12 ronde melawan Canelo November 2015 lalu, Cotto kembali naik ring bulan lalu dan sukses menaklukkan Yoshihiro Kamegai. Cotto menundukkan petinju Jepang itu dengan angka setelah bertarung 12 ronde di StubHub Center, Carson, California.

Setelah kemenagan atas Kamegai, Cotto dikabarkan bakal bertemu pemenang Canelo vs Golovkin. Petinju Puerto Riko berusia 36 tahun itu berencana akan tampil dalam pertarungan terakhirnya sebelum pensiun pada Desember mendatang.

Hasil imbang Golovkin vs Canales membuat kedua petinju sepakat untuk dilakukan tandin ulang dan kemungkinan Mei mendatang. Namun hasil imbang ini membuat Cotto menemui skenario terburuk.

“Ini karena (Golovkin vs Alvarez) harus bertarung lagi dan semua orang sangat mnanti laga ini digelar lagi,” kata Roach.

“Laga ini (Golovkin vs Alvarez) adalah pertarungan tinju dengan aksi yang sangat bagus. Beberapa pukulan yang sangat bagus pun terjadi. Kedua petinju punya rahang yang kuat. Laga ini sangat menghibur,” katanya.

Saat ditanya apakah memang sulit menundukkan Alvarez jika tampil di Las Vegas, Roach mengungkapkan, “Sangat sulit mangalahkan Canelo di Amerika Serikat.”

Jadi siapa yang akan dihadapi Cotto pada pertandingan mendatang? “Jika ada yang mau bertarung, ayolah,” papar Roach.

Artikel Tag: Gennady Golovkin, kelas menengah, IBF, WBA, IBO, Canelo Álvarez, Saul Alvarez, Freddie Roach

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/tinju/ini-kata-roach-soal-laga-golovkin-vs-canelo
3510  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini