Esteban 'El-Cuchu' Cambiasso Resmi Putuskan Gantung Sepatu

Penulis: Zia Fitra
Minggu 10 Sep 2017, 06:00 WIB
Esteban 'El-Cuchu' Cambiasso Resmi Putuskan Gantung Sepatu

Esteban Cambiasso (dailymail.co.uk)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: Eks pemain Inter Milan Esteban 'Cuchu' Cambiasso yang kini bermain di klub Yunani, Olympiakos memutuskan gantung sepatu. Fsktor umur menjadi latar Cambiasso untuk pensiun. Selanjutnya Cambiasso mencoba berkiprah di dunia kepelatihan.

Kokoh di lini tengah. Perannya mendistribusi bola dari pertahanan kepada pasukan penyerang. Berkepala plontos, pria ini berdiri di posisi gelandang bertahan memberi keseimbangan tim di lini tengah.

Pemain penyeimbang, distributor bola lini tengah itu adalah Esteban Cambiasso yang dikenal tak asing di publik sepakbola. Cambiasso, begitu nama punggungnya tertulis di jersey Inter Milan, Real Madrid hingga Leicester City.

Ke depan nama Cambiasso tak akan lagi terlihat di punggung jersey klub manapun. Pemain berpaspor Argentina ini memutuskan berpisah dari dunia kulit bundar. Cambiasso pensiun dari sepakbola. Media Yunani menyebutkan pemain 37 tahun ini ingin mengejar karir yang lebih tinggi.

Tuntas dari sepakbola, Cambiasso mecoba berpetulang di dumia pelatih. Dia mengincar posisi Direktur Olahraga. Kontrak Cambiasso di Olympiakos berakhir di musim panas. Media Spanyol EFE melaporkan bahwa Cambiasso tuntas mengikuti kurdus kepelatihan di Sekolah Pelatih Coverciano. Cambiasso diperbolehkan menangani tim muda dan membantu membangun klub sepakbola.

Saat berumur 21 tahun, perjalanan fantastis Cambiasso bermula di klub ibu kota Spanyol, Real Madrid. Bergabung 1996 Cambiasso yang dinilai terlalu muda tak kunjung mendapat kesempatan bermain di tim senior. Hingga empat tahun berselang Cambiasso pulang kampung ke Independiente dan River Plate.

Tahun 2002, Cambiasso kembali ke Los Blancos menjadi bagian tim bertabur bintang dan berhasil menjuarai La Liga Spanyol. Tapi Cambiasso sangat tenar di Inter Milan. Bagaiaman tidak? Total 10 tahun Cambiasso merumput di Guiseppe Meazza. 'Si Tua' bermain di 400 pertandingan dan berhasil mempersembahkan lima scudetto dan satu trofi Liga Champions.

Perjalanan Cambiasso berpindang silang ke klub promosi Liga Primer Inggris Leicester City. Cambiasso bergabung bersama pasukan 'legenda' yang mempersembahkan trofi Liga Primer Inggris pertama sepanjang sejarah klub di bawah asuhan Claudio 'The Thinker' Ranieri.

Hanya satu yang belum tercapai, Cambiasso belum memberikan Argentina trofi piala dunia selama 52 kali bermain. Yang pasti Cambiasso ingin berkiprah sebagai pelatih. Ciao Cambiasso!

Artikel Tag: Inter Milan, esteban cambiasso, Leicester City, Olympiakos

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/esteban-el-cuchu-cambiasso-resmi-putuskan-gantung-sepatu
2357  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini