Berita Liga 1 Indonesia: Ini yang Akan Dilakukan Sriwijaya FC Kala Menjamu Semen Padang

Penulis: Dayat Huri
Jumat 11 Agu 2017, 08:30 WIB
Berita Liga 1 Indonesia: Ini yang Akan Dilakukan Sriwijaya FC Kala Menjamu Semen Padang

Sriwijaya FC saat menghadapi Semen Padang di putaran pertama/foto tribun

Ligaolahraga.com -

Ligaolahraga -- Berita Liga 1 Indonesia: Menjamu Semen Padang di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring Palembang, Jumat (11/8) malam, Pelatih Sriwijaya FC Hartono menegaskan timnya tidak akan melakukan penjagaan terhadap individu pemain Kabau Sirah.

Pelatih yang ditunjuk sebagai caretakaer Osvaldo Lessa itu mengakui, pertandingan nanti tidak akan mudah bagi timnya.

"Semen Padang adalah tim yang tidak banyak berubah. Mereka memiliki team work bagus, kami tidak akan mewaspadai satu pemain, tapi kami mewaspadai mereka secara kolektif dan tim," jelasnya.

Lebih lanjut, Hartono bertekad membawa Laskar Wong Kito mengakhiri catatan buruknya kontra Semen Padang. Seperti diketahui dalam enam pertandingan terakhir, Sriwijaya FC selalu gagal memetik poin penuh dengan catatan empat imbang dan dua kalah.

"Menghadpai Semen Padang kami selalu kesulitan, mudah-mudahan nanti jadi kemenangan dan mengakhiri catatan buruk tersebut," ujarnya.

Terkait pemain Semen Padang yang akan jadi perhatian lini pertahanan timnya, Hartono menyebut tidak akan melakukan man to man marking terhadap para pemain Kabau Sirah.

Pemain Sriwijaya FC, Ichsan Kurniawan mengakui salah satu kelebihan tim asuhan Nilmaizar adalah kecepatan dua wingernya, yaitu Irsyad Maulana dan Riko Simanjuntak.

"Semen Padang tim bagus. Kemenangan lawan Borneo FC adalah modal bagus. Kami juga ingin membuktikan Sriwijaya FC adalah yang terbaik di Sumatera. Dan kami juga sudah antisipasi kecepatan dua wingernya," jelas Ichsan.

Kemenangan atas Borneo FC memang jadi modal bagus Sriwijaya FC untuk menasbihkan diri sebagai tim terbaik di Bumi Andalas. Seperti diketahui pada pertandingan perdana di Stadion H Agus Salim Padang, kedua tim hanya mampu bermain imbang 1-1.

Selain prestise sebagai tim terbaik di bumi Andalas, tiga poin akan mengangkat posisi Laskar Wong Kito di papan klasemen yang sejauh ini masih terseok-seok di papan bawah, yaitu peringkat 13 dengan koleksi 24 poin dari 18 pertandingan yang sudah dilakoni.

Artikel Tag: Liga 1, Semen Padang, Sriwijaya FC, derby andalas, Nilmaizar, hartono ruslan

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/berita-liga-1-indonesia-ini-yang-akan-dilakukan-sriwijaya-fc-kala-menjamu-semen-padang
1148  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini