Berita Badminton: Selvaduray Kisona Juara Malaysia International Series 2017

Penulis: Yusuf Efendi
Senin 17 Jul 2017, 20:30 WIB
Berita Badminton: Selvaduray Kisona Juara Malaysia International Series 2017

Selvaduray Kisona-Lee Ying Ying/[Foto:Bernama]

Ligaolahraga.com -

LigaOlahraga - Berita Badminton: Pebulutangkis muda asal Malaysia, Selvaduray Kisona sukses menjadi juara tunggal putri turnamen Malaysia International Series 2017 setelah mengalahkan rekan senegaranya di timnas Malaysia, Lee Ying Ying, pada babak final.

Selvaduray Kisona yang kini berusia 19 tahun dan juga meraih gelar di Victor International Series pada Mei lalu, sukses mengandaskan unggulan teratas Lee Ying Ying dengan pertarungan ketat tiga game 16-21, 21-15 dan 21-17, dalam pertandingan yang berlangsung di Kompleks Kejiranan Presint, Puterajaya Malaysia, Minggu (16/7) malam waktu setempat.

Dengan kemenangan ini, Selvaduray Kisona berhasil menggondol uang senilai USD 600 atau berkisar 8 juta rupiah.

"Memenangkan dua gelar tahun ini telah memberi saya banyak kepercayaan diri. Saya telah mengatasi tantangan dari segala jenis dan telah belajar dari kegagalan," kata Kisona seusai kemenangannya atas Lee Ying Ying.

Sementara di sektor tunggal putra, pemain Malaysia Cheam June Wei justru menyia-nyiakan keunggulan 8 poin di game pertama saat melawan pemain yang tidak diunggulkan, Loh Kean Yew asal Singapura yang bangkit dari ketinggalan untuk merebut game pertama dengan 21-19.

Pemain peringkat 307 dunia Loh Kean Yew yang masih bertugas sebagai staf di National Service Singapura, sukses membuat  Cheam June Wei  tak berkutik di game kedua dan menang 21-14 dan menjadi juara tunggal putra Malaysia International Series 2017.

"Saya belum bermain secara kompetitif untuk waktu yang lama, dan saya tidak merasa berada di bawah tekanan untuk membuktikan diri. Itu sebabnya saya bisa memainkan permainan sendiri untuk memenangkan gelar," kata Loh yang kini berusia 20 tahun.

Sementara itu, pasangan unggulan teraras asal Malaysia, Lee Jian Yi/Lim Zhen Ting sukses mengalahkan rekan senegaranya Chen Tang Jie / Soh Wooi Yik 24-22 dan 21-19 untuk merebut juara di final ganda putra, sedangkan pasangan ganda putri Soong Fie Cho/Tee Jing Yi juga menjadi juara setelah mengalahkan pasangan asal Thailand, Kittipak Dubthuk / Natcha Saengchote dengan dua game langsung 21-16 dan 21-17.

Di sektor ganda campuran, pasangaan asal Indonesia, Yantoni Edy Saputra / Marsheilla Gischa Islami sukses menjadi juara setelah mengandaskan pasangan asal India, K. Nandagopal / Mahima Aggarwal dengan 21-19 dan 21-9.

Artikel Tag: Selvaduray Kisona, BWF, Malaysia International Series 2017

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/badminton/berita-badminton-selvaduray-kisona-juara-malaysia-international-series-2017
3831  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini