Berita F1: Lewis Hamilton Merasa Lapar dengan Persaingan Ketat di Atas Lintasan

Penulis: Hadi Bisono
Jumat 23 Jun 2017, 06:00 WIB
Berita F1: Lewis Hamilton Merasa Lapar dengan Persaingan Ketat di Atas Lintasan

Sebastian Vettel VS Lewis Hamilton (Sumber: Crash)

Ligaolahraga.com -

Ligaolahraga - Berita F1: Lewis Hamilton mengatakan bahwa dia bisa memutuskan untuk berhenti balapan di Formula 1 pada akhir musim ini, namun dia merasa lapar akan persaingan ketat dalam pertempuran Mercedes melawan Ferrari pada 2017.

Dalam sebuah wawancara dengan majalah Auto yang diterbitkan FIA, Hamilton telah mengisyaratkan kemungkinan akan meninggalkan F1 pada akhir musim ini. Hal itu bisa terjadi karena telah melihat mantan rekan setimnya Nico Rosberg keluar dari F1 tahun lalu.

Hamilton yang memiliki kontrak dengan Mercedes hingga 2018 mengatakan meskipun mobil F1 tidak banyak berubah dalam peraturan 2017, meningkatnya persaingan telah meningkatkan rasa laparnya dalam olahraga ini.

Menuju ke Grand Prix Azerbaijan, Hamilton yang berada di posisi kedua klasemen, berbeda 12 poin dengan Sebastian Vettel yang memuncaki kejuaraan F1.

"Nasib saya ada di tangan saya sendiri, saya bisa memutuskan untuk berhenti pada akhir tahun ini," kata Hamilton kepada Auto. "Saya tidak suka merencanakannya, karena saya tidak tahu apa yang ada di tikungan, saya tidak tahu apa yang akan saya lakukan.

"Saya tidak akan pernah berhenti memaksakan batasan terhadap diri saya sendiri dan saya selalu berusaha untuk meraih kesuksessan."

Dengarn fokus Mercedes yang bergeser dari persaingan dua pebalapnya yang merebut gelar juara dunia F1, pabrikan tersebut kini mewaspadai kebangkitan Ferrari.

"Saat ini fokus hanya pada kompetisi. Mobilnya sama seperti tahun lalu (tapi sekarang) kami fokus untuk kompetisi. Jika kami bisa lolos ke 10 besar dalam waktu setengah detik, itu balapan yang sebenarnya. Mungkin lima besar dalam beberapa sepersepuluh detik, karena setiap millimeter, setiap meter pengereman itu penting.

"Sekarang juga lebih mudah melawan tim lain. Ada pergeseran mental keseluruhan, keseluruhan dinamika tim bergeser dengan cara yang kuat."

"Ketika (kompetisi) ada dalam tim, ini seperti pusaran besar, dan bergantung pada ketegangan, semakin kuat dan kuat dan sebenarnya bukan tim yang kokoh.

Artikel Tag: Lewis Hamilton, Mercedes, Ferrari

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/f1/berita-f1-lewis-hamilton-merasa-lapar-dengan-persaingan-ketat-di-atas-lintasan
1626  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini