Berita Badminton: Kento Momota Akan Ikut Turnamen Internasional Dengan Dana Sendiri

Penulis: Yusuf Efendi
Kamis 01 Jun 2017, 07:15 WIB
Berita Badminton: Kento Momota Akan Ikut Turnamen Internasional Dengan Dana Sendiri

Kento Momota/[Foto:BP]

Ligaolahraga.com -

LigaOlahraga - Berita Badminton: Kento Momota telah terbebas dari hukuman yang telah diberikan oleh Federasi Badminton Jepang (NBA) secara resmi pada 15 Mei 2017, namun tak serta merta sang pemain mendapatkan fasilitas istimewa dari NBA.

Genap satu tahun setelah Kento Momota meraih gelar juara India Open Super Series 2016 lalu saat mengalahkan pebulutangkis andalan Denmark, Victor Axelsen.

Dan setelah itu pebulutangkis mantan rangking dua dunia itu menggemparkan dunia bulutangkis seteleh mengundurkan diri di turnamen Malaysia Open Super Series Premier 2016 sepekan kemudian karena sedang dalam penyidikan judi ilegal yang dilakukan oleh Federasi Badminton Jepang (NBA).

Pada akhirnya Kento Momota ketahuan terlibat judi di sebuah kasino ilegal yang mengakibatkan larangan bertanding kepada sang pemain sampai waktu yang tidak ditentukan dibawah Federasi Badminton Jepang (NBA).

Setahun berlalu hukuman Kento Momota resmi dicabut dan Kento Momota pun akhirnya bertanding di turnamen resmi pada Sabtu (27/5) dengan mengikuti Kejuaraan Nasional Jepang 2017.

Selepas kejuraan Nasional Jepang 2017, Kento Momota sudah mempunyai rencana untuk ikut ambil bagian dalam turnamen Internasional di Kanada Open pada Juli mendatang dengan biaya sendiri.

"Saya akan berpartisipasi dalam turnamen Kanada Open 2017 di Calgary pada tanggal 11 Juli dengan izin khusus dari Federasi Badminton Jepang (NBA), dan Amerika Open 2017 di Anaheim pada tanggal 19 Juli dengan biaya sendiri. Ini akan menjadi turnamen internasional pertama Saya sejak Malaysia Open April tahun lalu, "kata Momota.

Meskipun Kento Momota kini telah diberikan kebebasan untuk mengikuti turnamen manapun, namun status Kento Momota saat ini memang bukan lagi bagian dari tim nasional Jepang. Jadi perihal pendanaan akomodasi yang menyangkut sang pemain merupakan tanggung jawab Kento Momota sepenuhnya. Meskipun begitu Kento Momota berharap secepatnya masuk ke tim nasional dan kembali menjadi pemain andalan Jepang di turnamen besar.

Artikel Tag: kento momota, NBA, BWF

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/badminton/berita-badminton-kento-momota-akan-ikut-turnamen-internasional-dengan-dana-sendiri
5355  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini