Berita Basket: James Kena 4 Foul di Paruh Pertama, Irving Pimpin Cavs Menang di Game 4

Penulis: Hanif Rusli
Rabu 24 Mei 2017, 11:48 WIB
Berita Basket: James Kena 4 Foul di Paruh Pertama, Irving Pimpin Cavs Menang di Game 4

Guard Cavs Kyrie Irving 'mengamuk' di kuarter ketiga Game 4 versus Celtics

Ligaolahraga.com -

Liga Olahraga – Berita Basket: Meski engkelnya sempat terkilir, Kyrie Irving terus bermain dan memimpin Cleveland Cavaliers mengalahkan Boston Celtics 112-99 pada Selasa (23/5) malam di Game 4 final Wilayah Timur. Irving membukukan 42 poin dan LeBron James 34 poin, meski membuat 4 foul di paruh pertama.

Dengan James dalam kondisi ‘foul trouble’, Irving tetap berada di lapangan meski engkel kirinya terkilir di kuarter ketiga, ketika dia mencetak 19 poin dalam waktu kurang dari lima menit. “Dia menggendong kami di punggungnya dan membawa kami menuju kemenangan,” kata pelatih Cavs, Tyronn Lue.

Dalam laga itu, sang juara bertahan menembak 71 persen di paruh kedua untuk memperlebar keunggulan 3-1 dalam seri itu. Cleveland berpeluang merengkuh gelar wilayah ketiga secara beruntun – dan bertemu kali ketiga dengan Golden State Warriors di partai final NBA – dengan kemenangan di Game 5 pada Kamis (25/5) malam di Boston.

Tapi, jika Game 3 dan 4 memberikan indikasi apa pun, perjuangan Cavs tidak akan mudah. Demi mempertahankan keberadaan musim ini, Celtics tetap memberikan perlawanan maksimal, meski tidak diperkuat guard All-Star, Isaiah Thomas, yang mungkin perlu naik meja operasi akibat cedera pinggang.

Sementara itu, Cavaliers harus berterima kasih kepada Irving yang mengantarkan mereka semakin dekat ke final. Dengan potensi kalah untuk kedua kalinya secara beruntun setelah James membuat empat pelanggaran di paruh pertama, Irving pun ‘mengamuk’ di kuarter ketiga.

Membuat pertahanan Celtics terpaku lewat aksi dribble dan giringan bola ke arah ring kapan pun dia mau, Irving membuat enam layup, dia tembakan 3-poin, dan satu lempira bebas dalam rentang waktu 4:48. Dia menutup 19 poinnya di kuarter itu dengan tembakan 3-poin di bel akhir kuarter.

Irving pun merayakannnya di tengah lapangan dengan pura-pura menyarungkan dua pistol di dalam sarungnya. “Lepas turun minum, saya hanya ingin bermain agresif, memimpin rekan-rekan kami dan bertarung maksimal di lapangan,” kata Irving.

Begitu bel di kuarter ketiga berbunyi, para pemain Cavaliers berlarian dari bangku cadangan dan menyelamatinya. Padahal sebelumnya penonton di Quicken Loans Arena sempat terkesiap ketika Irving menginjak kaki pemain Boston, Terry Rozier. Dia sempat beberapa detik terbaring, tapi kemudian duduk dan mengikat ulang sepatunya.

Kevin Love menyumbang 17 poin dan 17 rebound untuk Cavs, yang kini mengukir rekor 11-1 di playoff musim ini. Avery Bradley mencetak 19 poin dan Jae Crowder 18 poin untuk for Boston.

Artikel Tag: Cleveland Cavaliers, Boston Celtics, NBA, playoff, basket

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/basket/berita-basket-james-kena-4-foul-di-paruh-pertama-irving-pimpin-cavs-menang-di-game-4
1459  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini