Berita Liga 1 Indonesia: Ini Pembelaan Atep Sia-Siakan Peluang Emas

Penulis: M. Aldi
Minggu 30 Apr 2017, 15:45 WIB
Berita Liga 1 Indonesia: Ini Pembelaan Atep Sia-Siakan Peluang Emas

Atep ketika merayakan gol ke gawang Sriwijaya di GBLA, Sabtu (29/4/2017).

Ligaolahraga.com -

Liga Olahraga - Berita Liga 1 Indonesia : Kemenangan Persib atas Sriwijaya FC diawali berkat gol pembuka dari Atep di menit 12. Namun sang kapten bisa saja membawa timnya ungguul dengan jarak lebih besar jika lebih jitu saat menerima peluang.

Dipasang di posisi sayap kiri, Atep memang menjadi andalan Djadjang Nurdjaman untuk urusan membongkar pertahanan lawan. Ancaman pertama Persib ke kubu tamu lahir dari kakinya di menit 8 lewat sepakan placing yang menyamping tipis.

Setelah mencetak gol, Atep juga punya peluang bagus di menit 34 yang dianggap sudah 99 persen menjadi gol. Crossing Tantan dari sisi kanan meluncur ke mulut gawang Sriwijaya dan Teja Paku Alam sudah mati langkah. Tapi Atep yang datang untuk menyambut umpan gagal menuntaskan peluang menggunakan dadanya.

Dia mengatakan bahwa posisinya untuk menyongsong umpan terganggu perubahan arah bola yang sempat menyentuh bek lawan. Atep sudah bergerak terlalu maju dan bola bergulir ke arah sebaliknya sehingga dia mencoba membelokan umpan memakai dada.

"Mengenai peluang, saya kaget karena itu bola dari Tantan sempat membentur Basna dan saya juga dalam posisi yang kurang tepat jadi bola hanya memantul ke depan," kata Atep usai laga di GBLA, Sabtu (29/4/2017).

Dia mengakui bahwa sebetulnya kans itu bisa berbuah gol andai dia lebih tenang dalam menerima umpan. Namun menurutnya untuk menuntaskan peluang tidak semudah membalikan telapak tangan. Sang kapten pun mengaku akan terus berusaha berbenah supaya dia lebih dingin dalam melakukan finishing.

"Harusnya itu memang menjadi gol tapi situasi di lapangan berbeda. Ini menjadi bahan koreksi bagi saya, agar bisa lebih memanfaatkan peluang lebih baik lagi," tuturnya.

Kegagalan Atep menambah koleksi golnya pun ikut membuat Djadjang Nurdjaman buka suara. Dia menyayangkan peluang terbuang percuma termasuk aksi Febri yang malah mencoba melewati kiper ketika sudah berada one on one dan sepakannya menyamping.

"Kalau misalnya peluang emas dari Atep dan Febri yang sudah terbuka lebar bisa gol seharusnya kita menang lebih besar dan bisa lebih dari 2 gol," tutur Djanur.

Artikel Tag: atep, Persib, Bandung, Sriwijaya FC, Liga 1

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/berita-liga-1-indonesia-ini-pembelaan-atep-sia-siakan-peluang-emas
1408  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini