Berita Timnas Indonesia: Satu Grup Dengan Korsel, Timnas U-19 Ingin Ulangi Memori 2013

Penulis: Dayat Huri
Minggu 23 Apr 2017, 07:45 WIB
Berita Timnas Indonesia: Satu Grup Dengan Korsel, Timnas U-19 Ingin Ulangi Memori 2013

Pemain Timnas Indonesia U-19 saat menaklukkan Korsel pada tahun 2013 lalu/foto kompas

Ligaolahraga.com -

Ligaolahraga: Berita Timnas Indonesia: Hasil undian babak kualifikasi Piala Asia U-19 menempatkan Timnas Indonesia asuhan Indra Sjafri di grup F bersama tuan rumah Korea Selatan, Malaysia, Timor Leste, dan Brunei Darussalam. Babak penyisihan sendiri akan dilangsungkan 31 Oktober hingga 8 November 2017 mendatang.

Menanggapi calon lawan yang akan dihadapinya, Pelatih Kepala Indra Sjafri mengaku siap membawa tim asuhannya berprestasi semaksimal mungkin. Ia menjelaskan, bagi Timnas Indonesia U-19, semua tim adalah sama dan cukup yakin dengan peluang timnya,

"Ya, saya sudah melihat hasil drawingnya, saya pikir tidak ada masalah. Kami akan fight dan siap melawan semua tim di grup itu termasuk Korea Selatan, meski mereka bermain sebagai tuan rumah," kata Indra Sjafri, Sabtu (22/4).

Pelatih asal Ranah Minang itu berharap, timnya akan bisa mengulangi kembali apa yang mereka lakukan di tahun 2013 lalu, saat menaklukkan Korea Selatan.

"Timnas U-19 pernah punya pengalaman mengalahkan Korea saat kualifikasi di tahun 2013. Kami berharap momen tersebut terulang lagi, namun kami juga tetap mewaspadai kekuatan mereka,” sebutnya.

Tidak hanya Korsel, tiga tim lainnya, yaitu Malaysia, Timor Leste, dan Brunei akan tetap diwaspadai Indra Sjafri.

“Kami optimistis mampu mengalahkannya, namun kami tak ingin meremehkan mereka," jelas pelatih yang membawa Timnas U-19 juara Piala AFF 2013 tersebut.

Indra juga membeberkan bila Indonesia menjadi tuan rumah di Piala Asia U-19 tahun 2018, ia menjamin anak asuhnya bakal tampil all out dan ingin menjadi juara Grup F, meski dipastikan tampil di putaran final Piala Asia 2018.

"Bila kita dipastikan menjadi tuan rumah Piala Asia 2018, kami tetap fight dan ingin menjadi yang terbaik di Grup itu. Jika tidak pun sama saja, yang jelas kami ingin memberikan penampilan yang terbaik dan total di babak kualifikasi Piala Asia U-19," bebernya.

Artikel Tag: Berita Timnas Indonesia, timnas U-19, Indra Sjafri, korsel, Piala Asia

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/berita-timnas-indonesia-satu-grup-dengan-korsel-timnas-u-19-ingin-ulangi-memori-2013
1532  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini