Berita Liga Champions: Lawan Monaco, Guardiola Akan Catat Rekor Penampilan Ke-100 di Kompetisi Eropa

Penulis: Nur Afifah
Selasa 14 Mar 2017, 23:15 WIB
Berita Liga Champions: Lawan Monaco, Guardiola Akan Catat Rekor Penampilan Ke-100 di Kompetisi Eropa

Pep Guardiola akan catat penampilan ke-100 di kompetisi Eropa sebagai manajer

Ligaolahraga.com -

Ligaolahraga – Berita Liga Champions: Pep Guardiola akan mencatat penampilan ke-100 di kompetisi Eropa sebagai manajer saat memimpin Manchester City menyambangi markas AS Monaco dalam leg kedua Liga Champions Kamis (16/3) dini hari mendatang.

Bermodal keunggulan agregat 5-3 setelah meraih kemenangan dramatis di Etihad Stadium pada leg pertama tiga pekan lalu, Manchester City akan berkunjung ke Prancis untuk menantang AS Monaco di leg kedua babak 16 besar Liga Champions.

Walaupun nantinya City akan tersungkur di Stade Louis II atau mampu meraih tiket perempat final, bos mereka Pep Guardiola akan mencatat rekor terbaik dari manajer manapun selama satu abad ini dalam pertandingan di kompetisi Eropa.

Setelah menjalani 99 laga hingga sejauh ini, mantan pelatih Barcelona dan Bayern Munich ini telah meraih kemenangan 61 kali, imbang 23 kali, dan hanya menderita 15 kekalahan.

Sejak menangani Barca musim panas 2008 lalu, Guardiola tak pernah gagal mencapai semifinal Liga Champions dan sukses dua kali mengangkat trofi di tahun 2009 dan 2011.

The Spaniard is thrown into the air after Barcelona's 3-1 win over Manchester United in 2011

Rekornya hampir menyamai mantan manajer Louis van Gaal di posisi puncak yang meraih 100 pertandingan pertamanya dengan 61 kemenangan, 22 hasil imbang, dan 17 kali alami kekalahan.

Juru taktik Belanda ini juga memenangkan Piala UEFA, Liga Champions, dan Piala Super selama masa kejayaannya bersama Ajax Amsterdam antara musim 1991 hingga 1997.

Louis van Gaal won the Champions League when he was Ajax manager in 1995

Berjarak tipis di bawah van Gaal adalah bos Newcastle United saat ini, Rafa Benitez. Pria Spanyol ini memenangkan 60 laga dalam 100 pertandingan pertamanya di kompetisi klub-klub Eropa, dan berhasil mengangkat Piala UEFA bersama Valencia dan Liga Champions dengan Liverpool.

Rafa Benitez won the Champions League in his first season in charge of Liverpool in 2005

Posisi tiga besar terakhir dihuni oleh Jupp Heynckes. Manajer asal Jerman ini mampu memenangkan Liga Champions bersama Real Madrid pada tahun 1998 dan bersama Bayern Munich 15 tahun kemudian.

Berikut adalah daftar lengkap manajer yang telah mencapai 100 penampilan di kompetisi Eropa.

Manager

M

I

K

Louis van Gaal

61

22

17

Rafa Benitez

60

22

18

Jupp Heynckes

58

20

22

Valeriy Lobanovskiy

56

23

21

Giovanni Trapattoni

56

22

22

Fabio Capello

54

27

19

Sven-Goran Eriksson

54

26

20

Jose Mourinho

54

25

21

Carlo Ancelotti

51

27

22

Ernst Happel

54

18

28

Alex Ferguson

49

32

19

Manuel Pellegrini

48

32

20

Jorge Jesus

51

22

27

Otto Rehhage

52

19

29

Bobby Robson

50

25

25

Ottmar Hitzfeld

50

24

26

Dick Advocaat

48

29

23

Luciano Spalletti

51

19

30

Unai Emery

47

29

24

Roberto Mancini

47

27

26

Oleg Romantsev

46

23

31

Guy Roux

46

23

31

Thomas Schaaf

44

24

32

Christian Gross

44

23

33

Guus Hiddink

43

26

31

Arsene Wenger

42

29

29

Mircea Lucescu

42

25

33

Yuri Semin

39

23

38

Artikel Tag: Pep Guardiola, Louis Van Gaal, Rafael Benitez, Jupp Heynckes, AS Monaco, liga champions, Manchester City, Liga Inggris

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/berita-liga-champions-lawan-monaco-guardiola-akan-catat-rekor-penampilan-ke-100-di-kompetisi-eropa
668  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini