Berita Liga Jerman: FIFA Jatuhkan Empat Bulan Larangan Bermain pada Calhanoglu

Penulis: Diva
Jumat 03 Feb 2017, 21:36 WIB
Berita Liga Jerman: FIFA Jatuhkan Empat Bulan Larangan Bermain pada Calhanoglu

Gelandang Bayer Leverkusen, Hakan Calhanoglu diskors 4 bulan oleh FIFA

Ligaolahraga.com -

Ligaolahraga - Berita Liga Jerman: Gelandang milik Bayer Leverkusen, Hakan Calhanoglu, harus menjalani sanksi 4 bulan larangan bermain dari FIFA akibat melakukan pelanggaran kontrak yang melibatkan klub lamanya, Karlsruher, dengan Trabzonspor.

Punggawa timnas Turki tersebut tidak hanya dijatuhi larangan bermain selama empat bulan oleh FIFA tetapi juga harus membayar uang kompensasi sebesar 100.000 euro kepada Trabzonspor, setelah setuju bergabung sebagai pemain muda, demikian menurut Pengadilan Olahraga Arbitrase pada Kamis (02/02).

Kejadian ini bermula saat Calhanoglu berstatus sebagai pemain muda di klub sepak bola Karlsruher. Kala itu, Calhanoglu setuju bergabung dengan Trabzonspor yang harus menebus klausul kontraknya sebesar 100.000 euro kepada Karlsruher. Namun setelah menyetujui kontrak, Calhanoglu tidak pernah bergabung dengan Trabzonspor dan malah memperpanjang kontraknya bersama Karlsruher.

Baik kedua pihak antara Calhanoglu dan Trabzonspor sama-sama menentang keputusan FIFA dan akan melakukan banding. CAS mengatakan bahwa banding yang dilakukan oleh klub  biasanya hanya sebagian yang akan dikabulkan.

CAS juga menambahkan bahwa larangan FIFA akan dibekukan untuk sementara sambil menunggu keputusan hasil banding. 

Mengenai insiden yang terjadi pada Calhanoglu, Direktur Olahraga Bayer Leverkusen, Rudi Voller, mengatakan bahwa insiden ini bukan hanya pukulan bagi Hakan Calhanoglu saja tetapi juga bagi klub. “Meskipun klub tidak ada hubungannya dengan insiden yang terjadi pada tahun 2011 tersebut, namun tetap saja itu tetap menjadi hukuman bagi klub karena harus kehilangan pemain yang sangat penting selama musim ini.”

Voller pun mengaku menyesalkan hukuman yang dijatuhi pada gelandang Bayer Leverkusen tersebut. “Kami tentu sangat menyesali keputusan ini, dan kami juga tidak bisa mengikuti kasusnya dengan cara apapun,”  tukas Voller.

Akibat sanksi yang dijatuhkan kepadanya, Calhanoglu akan absen pada pertandingan Bayer Leverkusen melawan Atletico Madrid dan juga sisa pertandingan Bundesliga musim ini. Ia juga tidak dapat bermain laga kualifikasi piala dunia pada 24 Maret 2017 mendatang saat Turki melawan Finlandia.

Artikel Tag: Hakan Calhanoglu, Bayer Leverkusen, FIFA, Trabzonspor

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/berita-liga-jerman-fifa-jatuhkan-empat-bulan-larangan-bermain-pada-calhanoglu
849  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini