Berita Badminton: Ko Sung Hyun Mundur dari Tim Nasional Korea Selatan

Penulis: Yusuf Efendi
Sabtu 21 Jan 2017, 15:00 WIB
Berita Badminton: Ko Sung Hyun Mundur dari Tim Nasional Korea Selatan

Ko Sung Hyun

Ligaolahraga.com -

LigaOlahraga - Berita Badminton: Kabar mengejutkan datang dari Negeri Gingseng Korea Selatan. Pemain andalan spesialis ganda campuran yang pernah menjadi nomor satu dunia, Ko Sung Hyun, mengundurkan diri secara resmi dari Tim Nasional Korea Selatan.

Setelah berturut-turut Lee Yong-Dae, Kim Sa-rang dan juga Bae Yeon-Joo pensiun dari tim nasional Korea Selatan pada akhir tahun 2016 lalu, kini giliran Ko Sung Hyun yang meninggalkan Timnas demi mengejar gelar doktor yang saat ini tengah diperjuangkan.

 Ko Sung Hyun setidaknya telah menghabiskan tidak kurang dari 10 tahun membela Tim Nasional Korea, sang pemain memutuskan mundur demi mengejar gelar PHD di jurusan psikologi olahraga.

"Saya telah mempelajari psikologi olahraga untuk beberapa waktu dan saya suka dengan psikologi. Saya berharap dapat mengembangkan karir dan masa depan saya di bidang psikologi," kata Ko Sung Hyun.

Ko Sung Hyun saat ini tercatat sebagai mahasiswa doktoral di Universitas Nasional Andong Korea jurusan psikologi olahraga. Ini adalah sebuah universitas negeri  yang dimiliki pemerintah di kota Andong, Provinsi Gyeongsang Utara, Korea Selatan.

Pemain Korea spesialis ganda inipun secara resmi akan meninggalkan tim nasional Korea pada akhir Januari mendatang.

"Teori-teori psikologi bisa sangat jelas dan sangat umum. Namun ketika saya menerapkan teori-teori dalam kehidupan nyata, saya bisa memahami mereka lebih baik karena saya seorang atlet profesional dan saya memiliki orang-pengalaman di kehidupan nyata," ungkap Ko Sung Hyun.

Meskipun Ko Sung Hyun tidak lagi menjadi bagian dari tim nasional Korea, namun Ia tetap akan bermain bulu tangkis.

"Bulutangkis masih menyenangkan bagi Saya, saya akan terus bermain bulu tangkis sebagai anggota tim Kimcheon City. Saya sudah berpikir tentang pensiun dari bulutangkis setelah Olimpiade Rio, namun, namun saya menunggu sampai sekarang," pungkas Ko Sung Hyun.

Ko Sung Hyun dan Shin Baek Cheol pernah meraih medali emas di Kejuaraan Dunia BWF 2014 lalu dengan mengalahkan unggulan pertama yang juga rekan senegaranya, Lee Yong dae/Yoo Yeon-Seong di final.

Di sektor ganda campuran, Ko Sung Hyun dan Kim Ha-Na yang menjadi unggulan kedua ganda campuran, kalah dari Xu Chen/Ma Jin di perempat final Olimpiade Rio 2016 lalu.

Gelar terakhir yang dipersembahakan oleh pasangan Ko Sung Hyun/Kim Ha Na adalah juara Korea Open Super Series Premier 2016 lalu di kandang sendiri.

Artikel Tag: Ko Sung Hyun, Kim Ha Na, lee yong dae, kim sa rang, BWF

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/badminton/berita-badminton-ko-sung-hyun-mundur-dari-tim-nasional-korea-selatan
12376  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini