Berita Liga Inggris: 'Jimat' Anti Kalah Milik Arsenal

Penulis: Ricky
Minggu 15 Jan 2017, 23:59 WIB
Berita Liga Inggris: 'Jimat' Anti Kalah Milik Arsenal

Shkodran Mustafi berusaha untuk mengamankan bola dari Leroy Fer

Ligaolahraga.com -

Ligaolahraga – Berita Liga Inggris: Arsenal meneruskan rekor tak terkalahkannya ketika memainkan bek Shkodran Mustafi usai mengalahkan Swansea City 4-0 pada Sabtu (14/1) di Liberty Stadium dan membuktikan betapa solidnya duet bek Jerman ini dengan Laurent Koscielny.

Mustafi dibeli Arsenal dari Valencia dengan harga 35 juta poundsterling (sekitar Rp568 miliar) untuk menambal pertahanan mereka yang ditinggal Per Mertesacker karena cedera panjang. Hasilnya begitu luar biasa.

Mustafi sudah bermain 20 pertandingan dari semua kompetisi musim ini dan walau Arsenal kebobolan 19 gol dan hanya mencatatkan enam clean sheets mereka belum terkalahkan ketika bek Jerman ini bermain.

 

Pemain 24 tahun ini sudah tampil 14 kali di Premier League, dan sempat mengalami cedera yang menghambat penampilannya. Tetapi, secara keseluruhan dia berhasil memenangi duel udara sekitar 66%, 19 tekel sukses dan 43 intersep.

Mustafi cerdas – baik saat menguasai bola dan tanpa bola – saat bermain dan layak menjadi favorit fans Arsenal musim ini. Karena itulah pelatih Arsene Wenger tak segan mengeluarkan dana yang tak sedikit untuk seorang pemain belakang.

Wenger akan berharap keraguan tentang kebugaran Mustafi akan segera terjawab dan bisa tampil impresif menang melawan Burnley pada (22/1) dan Watford (1/2).

Arsenal kini tak terkalahkan dalam empat pertandingan terakhir Premier League dan duduk di peringkat ketiga klasemen di belakang Chelsea dan Tottenham. Tetapi posisi mereka masih mungkin tergusur tergantung dari hasil laga antara Manchester United vs Liverpool.

Artikel Tag: Shkodran Mustafi, Arsenal, Swansea, Premier League

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/berita-liga-inggris-jimat-anti-kalah-milik-arsenal
949  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini