Berita Liga Inggris: Menepi 10 Pekan, Gelandang Arsenal Ini Siap Comeback Kontra Reading

Penulis: Ricky
Selasa 25 Okt 2016, 23:01 WIB
Berita Liga Inggris: Menepi 10 Pekan, Gelandang Arsenal Ini Siap Comeback Kontra Reading

Aaron Ramsey siap kembali bela Arsenal usai absen selama 10 pekan

Ligaolahraga.com -

Ligaolahraga – Berita Liga Inggris: Gelandang Arsenal, Aaron Ramsey siap untuk kembali beraksi setelah absen 10 pekan karena cedera hamstring pada 15 Agustus lalu saat kalah 3-4 melawan Liverpool. Kini, dia siap untuk tampil melawan Reading di EFL Cup, Rabu (26/10).

Walau siap secara fisik untuk bertanding, namun pelatih Arsene Wenger tak akan menurunkannya sebagai starter melawan Reading. Dia akan duduk di bangku cadangan pada dini hari nanti bersama Olivier Giroud yang juga sudah pulih.

Ini merupakan dorongan besar untuk Wenger karena dua pemain utamanya kembali walau kebugaran mereka mungkin belum benar-benar 100 persen saat ini.

Selain itu, Arsenal juga akan diperkuat kembali oleh bek kanan mereka, Carl Jenkinson, untuk pertama kalinya di tim senior sejak Januari ketika dia menderita cedera ligamen lutut.

Kesempatan untuk membuat Wenger terkesan juga akan datang pada Lucas Perez yang baru sekali tampil sebagai starter di Premier League sejak pindah dari Deportivo La Coruna musim panas ini.

Kembalinya Ramsey membuat skuat Meriam London semakin beragam meski saat ini Wenger masih kehilangan Santi Cazorla, Danny Welbeck dan Per Mertesacker.

Wenger juga akan memanfaatkan laga ini untuk merotasi pemainnya usai berlaga di Liga Champions dan Premier League. Setelah laga melawan Reading, Arsenal akan bertandang ke markas Sunderland pada lanjutan laga Premier League.

Artikel Tag: Arsenal, Olivier Giroud, Aaron Ramsey, Reading, EFL Cup, league cup

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/berita-liga-inggris-menepi-10-pekan-gelandang-arsenal-ini-siap-comeback-kontra-reading
837  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini