Berita Basket: Profil Pelatih Baru NBA 2016-17: Jeff Hornacek (Knicks) dan Dave Joerger (Kings)

Penulis: Hanif Rusli
Senin 24 Okt 2016, 16:24 WIB
Berita Basket: Profil Pelatih Baru NBA 2016-17: Jeff Hornacek (Knicks) dan Dave Joerger (Kings)

Jeff Hornacek & Dave Joerger

Ligaolahraga.com -

Ligaolahraga – Berita Basket: Pergantian posisi pelatih merupakan hal yang biasa di NBA. Sepertiga dari 30 tim yang berlaga mengganti pelatih sejak musim 2015-16 berakhir. Berikut ini sekilas profil pelatih baru pada NBA musim 2016-17: Jeff Hornacek (New York Knicks) dan Dave Joerger (Sacramento Kings)

JEFF HORNACEK, New York Knicks

Satu-satunya pengalaman Hornacek lainnya sebagai pelatih kepala adalah saat menukangi Phoenix Suns. Di klub tersebut, dia memulai karier kepelatihannya dengan cukup baik, mencatat rekor menang-kalah 48-34 di musim perdananya.

Namun masalah timbul di musim-musim berikutnya. Suns di bawah Hornaceck mengukir rekor 58-78 dan menjadi penyebab utama dirinya dipecat dan diyakini sedikit menjadi korban dari kesuksesan awalnya.

Hornacek menjadi bagian dari perubahan di New York Knicks pada musim panas tahun ini. Klub itu mendatangkan point guard lincah Derrick Rose dan forward pekerja keras Joakim Noah, untuk ditandemkan bersama dengan bintang Knicks, Carmelo Anthony.

Namun meskipun New York memberikan tekanan yang maha berat, sepertinya hal itu tidak menciutkan nyala Hornacek. Kepercayaan diri itu dipupuknya dari 30 tahun masanya sebagai pemain dan pelatih di liga basket terbaik dunia itu.

 

DAVE JOERGER, Sacramento Kings

Pada tahun ketiganya menukangi Memphis Grizzlies, dia selalu mencatat rekor menang-kalah di atas 50 persen dan selalu lolos ke babak playoff. Bahkan musim lalu, ketika cedera pemain nyarus meluluh-lantakkan kekuatan Grizzles, tim itu masih mampu memenangi 60% pertandingan di musim reguler.

Toh dengan semua prestasi itu, Joerger tetap dipecat oleh Memphis, meski kedua belah pihak sama sekali tidak keberatan dengan perpisahan itu. Dua hari setelah dilepas oleh Grizzlies, Sacramento bergerak cepat dan mendapatka tanda tangan Joerger sebagai pelatih kepala mereka.

Melatih klub di NBA atau liga minor basket di IBA, CBA atau NBADL selama 10 musim, Joerger selalu membawa timnya di atas rekor kemenangan 50%. Tapi, apakah dia bisa memperpanjang rekornya di musim ke-11, itu yang akan diuji sekarang.

 

Artikel Tag: Jeff Hornacek, Dave Joerger, NBA

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/basket/berita-basket-profil-pelatih-baru-nba-2016-17-jeff-hornacek-knicks-dan-dave-joerger-kings
1922  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini