berita F1: Free Practise 1 Diwarnai Dengan Insiden Mobil Renault Terbakar

Penulis: Hadi Bisono
Jumat 30 Sep 2016, 15:57 WIB
berita F1: Free Practise 1 Diwarnai Dengan Insiden Mobil Renault Terbakar

Latihan Bebas Pertama Di Warnai Dengan Insiden Mobil Renault Terbakar

Ligaolahraga.com -

Ligaolahraga - Latihan bebas pertama pada Grand Prix Malaysia harus dihentikan untuk sementara, karena untuk memadamkan api pada mobil Kevin Magnussen. Mobil terbakar saat kembali ke pit pada awal sesi latihan, memaksa Magnussen melompat dari kokpit karena nyala api pada airbox di atas kepalanya.

Pada awalnya, kru pit timRenault dengan cepat memadamkan api tetapi karena kebocoran bahan bakar di bagian atas mobil membuat api menyala kembali, hingga beberapa kali lagi sebelum bisa kembali ke garasi dengan aman.

Di pit lane Renault dikelilingi oleh pemadam kebakaran, media dan mekanik Renault, sesi itu ditandai dengan red flag selama 15 menit sampai bisa ditangani secara keseluruhan. Renault akhirnya mampu mengeringkan bahan bakar pada mobil dan akhirnya kembali ke pit. Pekerjaan panjang untuk mulai membongkar dan membersihkan mobil.

Menjelaskan apa yang terjadi, kepala teknis Renault, Nick Chester kepada Sky Sports F1: "Kami mengalami kebocoran pada bahan bakar, Kami menggunakan mobil dengan tangki penuh dan berbeda set-up pada mobil lainnya. Kami sedang melihat apa yang terjadi.

"Sepertinya tangki mengalami tekanan. Kami sedang menyelidikinya sekarang. Ada sedikit kerusakan, jelas banyak yang akan dibersihkan, tapi mudah-mudahan kita bisa kembali pada FP2."

Ketika api mulai menyala, beberapa mekanik juga ikut berusaha untuk memadamkan api. Chester mengatakan, tim melakukan semua itu hanya untuk memastikan bahwa situasi dapat ditangani dengan aman. "Semua orang terlihat baik, itu merupakan hal yang utama. Ada sedikit debu di sana-sini tapi semua orang tampaknya baik-baik saja.

"Jelas harus orang yang memakai perlengkapan yang pertama memadamkan api. Saya pikir beberapa orang terlalu cepat bertindak, tapi seharusnya hanya orang-orang dengan perlengkapan yang boleh menanganinya."

Artikel Tag: Kevin Magnussen, Renault, f1, GP Malaysia

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/f1/berita-f1-free-practise-1-diwarnai-dengan-insiden-mobil-renault-terbakar
849  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini